Virandini, Ayu Wulandari (2023) Penerapan Metode Tilawati dengan Pendekatan Bandongan dan Sorogan dalam Inovasi Belajar Baca Al-Qur'an di TPQ Al-Azhar Desa Rambipuji Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, UIN KH ACHMAD SIDDIQ JEMBER.
Text
SKRIPSI FIX BENDEL (1) hard.pdf Download (21MB) |
Abstract
Latar belakang dari penelitian ini adalah ketertarikan penulis akan metode yang digunakan dalam pembelajaran membaca Al-Qur’an. Muncul berbagai metode yang dapat mempermudah dan memberikan inovasi dalam pembelajaran membaca Al-Qur’an. Tentunya metode yang muncul ini menawarkan keunggulan masing-masing dalam proses pembelajarannya dan dengan hasil yang akan didapat nantinya. Mulai dari pemahaman hukum bacaan Al-Qur’an sampai pemahaman makharijul huruf. Metode Tilawati merupakan salah satu inovasi dari metode pembelajaran membaca Al-Qur’an. Metode pembelajaran membaca Al-Qur’an yang menggunakan pendekatan keseimbangan antara pembiasaan melalui Bandongan dan kebenaran membaca melalui Sorogan dengan teknik baca simak dengan menggunakan lagu rost
Fokus dari Penelitian ini adalah 1) Bagaimana Penerapan Metode Tilawati dengan pendekatan Bandongan dalam Inovasi Belajar Baca Al-Qur’an di TPQ Al-Azhar Desa Rambipuji Kabupaten Jember? 2) Bagaimana Penerapan Metode Tilawati dengan pendekatan Sorogan dalam Inovasi Belajar Baca Al-Qur’an di TPQ Al-Azhar Desa Rambipuji Kabupaten Jember? 3) Bagaimana Hasil Penerapan Metode Tilawati dengan Pendekatan Bandongan dan Sorogan dalam Inovasi Belajar Baca Al-Qur’an di TPQ Al-Azhar Desa Rambipuji Kabupaten Jember?
Tujuan Penelitian ini adalah : 1) Untuk mendeskripsikan penerapan metode tilawati dengan menggunakan pendekatan Bandongan dalam inovasi belajar baca Al-Qur’an di TPQ Al-Azhar Desa Rambipuji . 2). Untuk mendeskripsikan penerapan metode tilawati dengan menggunakan pendekatan Sorogan dalam inovasi belajar baca Al-Qur’an di TPQ Al-Azhar Desa Rambipuji . 3) Untuk mendeskripsikan hasil Penerapan Metode Tilawati dengan Pendekatan Bandongan dan Sorogan dalam Inovasi Belajar Baca Al-Qur’an di TPQ Al-Azhar Desa Rambipuji Kabupaten Jember
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Dengan Jenis penelitian deskriptif dimana penelitian ini mencoba menggambarkkan dan mendeskripsikan suatu kejadian atau peristiwa yang sedang terjadi. Informan dari penelitian ini yaitu Kepala TPQ, Ustadz-Ustadzah dan santri TPQ. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan menurut Bogdan dan Taylor dengan tahapan pengumpulan data, Reduksi Data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan keabsahan data menggunakan trangulasi teknik, triangulasi sumber dan triangulasi waktu
Hasil yang dapat di deskripsikan pada penelitian ini yaitu 1) Penerapan Metode Tilawati dengan Pendekatan Bandongan dilaksanakan dengan menggunakan alat peraga dan dengan menggunakan 3 teknik yaitu guru membaca santri mendengarkan, guru membaca santri menirukan, guru dan santri membaca Bersama-sama dengan waktu 15 menit dalam 1 kali pertemuan 2) Penerapan Metode Tilawati dengan Pendekatan Sorogan dilaksanakan dengan menggunakan buku jilid tilawati dan dibaca secara bergiliran dengan waktu 30 menit dalam 1 kali pertemuan. 3) Hasil Inovasi Penerapan Metode Tilawati dengan Pendekatan Bandongan yaitu santri lebih tertib, lebih antusias,lebih semangat, lebih konsentrasi sehingga menjadikan kelas lebih kondusif dalam proses pembelajaran, Hasil Inovasi Penerapan Metode Tilawati dengan pendekatan sorogan yaitu dapat meningkatkan kepercayaan diri terhadap santri , dapat memudahkan guru untuk melihat kemampuan setiap santri dan mempermudah guru untuk berinteraksi dengan santri.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220402 Comparative Religious Studies 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Virandini Ayu Wulandari |
Date Deposited: | 11 Jul 2023 02:55 |
Last Modified: | 11 Jul 2023 02:55 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/26262 |
Actions (login required)
View Item |