Peran guru dalam membentuk sikap hormat dan tanggung jawab siswa kelas VII di Madrasah Nahdlatul Arifin Sumberejo ambulu jember tahun pelajaran 2022/2023

Nada, Ulfah (2023) Peran guru dalam membentuk sikap hormat dan tanggung jawab siswa kelas VII di Madrasah Nahdlatul Arifin Sumberejo ambulu jember tahun pelajaran 2022/2023. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
NADA ULFAH_T20181039.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
Nada Ulfah, 2023 “ Peran Guru Dalam Membentuk Sikap Hormat dan Tanggung Jawab Siswa Kelas VII di Madrasah Tsanawiyah Nahdlatul Arifin Sumberejo Ambulu Tahun Pelajaran 2022/2023”.
Kata Kunci: Peran guru, sikap hormat dan tanggung jawab
Sikap keteladanan dalam proses edukasi di Madrasah Tsanawiyah Nahdlatul Arifin menjadikan sorotan ketertarikan saya menelaah lebih dalam untuk menjadi bahan karya yang bisa dibuat percontohan oleh lembaga-lembaga pendidikan yang lain dalam mengembangkan atau wujud buah daripada pengetahuan yang sudah seringkali dipaparkan di setiap proses belajar dan mengajar di lembaga pendidikan tersebut.
Fokus Penelitian:1)Bagaimana peran guru sebagai teladan dalam membentuk sikap hormat dan tanggung jawab siswa di MTs Nahdlatul Arifin Sumberejo Ambulu?2)Bagaimana peran guru sebagai pembimbing dalam membentuk sikap hormat dan tanggung jawab siswa di MTs Nahdlatul Arifin Sumberejo Ambulu?3)Bagaimana peran guru sebagai penasihat dalam membentuk sikap hormat dan tanggung jawab siswa di MTs Nahdlatul Arifin Sumberejo Ambulu?
Tujuan Penelitian:1)Mengetahui peran guru sebagai teladan dalam membentuk sikap hormat dan tanggung jawab siswa di MTs Nahdlatul Arifin Sumberejo Ambulu.2)Memahami peran guru sebagai pembimbing dalam membentuk sikap hormat dan tanggung jawab siswa di MTs Nahdlatul Arifin Sumberejo Ambulu.3)Mengetahui peran guru sebagai penasihat dalam membentuk sikap hormat dan tanggung jawab siswa di Mts Nahdlatul Arifin Sumberejo Ambulu.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek penelitian ini dipilih dengan cara purposive. Teknik pengumpulan data menggunakan tiga teknik, yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil Penelitian: 1)Peran Guru Sebagai Teladan dalam Membentuk Sikap Hormat dan Tanggung Jawab Siswa, Guru selalu konsisten dengan hukuman dalam menangani kasus siswa yang tidak mengerjakan PR dan Disiplin. Guru selalu hadir tepat waktu mengajar bahkan terkadang lebih awal hadir ke Sekolah sebelum siswa hadir disekolah atau kelas, dan Akhlak Mulia. Guru mengajak siswa setiap pagi untuk bersungkeman supaya bisa lebih menghormati kepada segenap dewan Guru. 2)Peran Guru Sebagai Pembimbing dalam Membentuk Sikap Hormat dan Tanggung Jawab Siswa, Guru memiliki pemahaman tentang anak yang sedang dibimbingnya, Guru dapat memperlakukan siswa sebagai individu yang unik dan Guru dapat menjalin hubungan yang baik dengan peserta didik. 3)Peran Guru Sebagai Penasihat dalam Membentuk Sikap Hormat dan Tanggung Jawab Siswa dengan Teguran dan Memahami psikologi kepribadian.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Nada Ulfah
Date Deposited: 14 Jul 2023 06:08
Last Modified: 14 Jul 2023 06:08
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/26944

Actions (login required)

View Item View Item