IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DI SMK NEGERI 2 JEMBER TAHUN PELAJARAN 2022/2023

Fahrusy, M Fahrul Naufal (2023) IMPLEMENTASI KURIKULUM MERDEKA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN BUDI PEKERTI DI SMK NEGERI 2 JEMBER TAHUN PELAJARAN 2022/2023. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
SKRIPSI M FAHRUL NAUFAL FAHRUSY.pdf

Download (3MB)

Abstract

ABSTRAK
M Fahrul Naufal Fahrusy, 2023: Implementasi Kurikulum Merdeka Melalui Model Pembelajaran Problem Based Learning Pada Mata Pelajaran Pendidikan Agama dan Budi Pekerti Islam Di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Jember Tahun Pelajaran 2022/2023.
Kata Kunci : Kurikulum Merdeka, Problem Based Learning, Pembelajaran Pendidikan Agama Islam.
Dalam upaya untuk meningkatkan pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) dan Budi Pekerti yang saat ini menggunakan kurikulum Merdeka, diperlukan inovasi dalam pendekatan pembelajaran yang menempatkan siswa sebagai pusat pembelajaran atau student centered. Salah satu inovasi yang diterapkan di SMK Negeri 2 Jember pada tahun ajaran 2022/2023 adalah menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning. Tujuan dari penggunaan model ini adalah untuk mendorong siswa agar lebih aktif dan kritis dalam pembelajaran.
Fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana perencanaan pembelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti pada Kurikulum Merdeka Berbasis Problem Based Learning di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Jember? 2) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti pada Kurikulum Merdeka Berbasis Problem Based Learning di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Jember? 3) Bagaimana evaluasi pembelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti pada Kurikulum Merdeka Berbasis Problem Based Learning di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Jember?
Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan perencanaan pembelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti pada Kurikulum Merdeka Berbasis Problem Based Learning Di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Jember 2) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti pada Kurikulum Merdeka Berbasis Problem Based Learning Di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Jember? 3) Untuk mendeskripsikan evaluasi pembelajaran pendidikan agama Islam dan budi pekerti pada Kurikulum Merdeka Berbasis Problem Based Learning Di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 2 Jember?
Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan jenis penelitian lapangan (field research) jenis studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik dan triangulasi sumber.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pada tahap perencanaan, guru PAI merancang modul ajar sebagai panduan dalam pelaksanaan pembelajaran, dengan langkah-langkah berikut: a) memahami Capaian Pembelajaran (CP), b) Merumuskan Tujuan Pembelajaran, c) Menyusun Alur Tujuan Pembelajaran, d) Merencanakan Pembelajaran dan Asesmen. 2) Pada tahap pelaksanaan, guru melibatkan beberapa tahapan, yaitu: a) pembukaan pelajaran dengan salam, doa, dan pemeriksaan kehadiran siswa. b) penyampaian materi pelajaran tentang etos kerja. c) penggunaan model pembelajaran yang melibatkan siswa secara aktif dalam proses pembelajaran, seperti penjelasan materi, tugas kelompok. d) pencarian referensi dan data terkait masalah, serta diskusi dan presentasi hasil pembelajaran. e) Media pembelajaran seperti PowerPoint dan video animasi digunakan untuk menyampaikan materi secara menarik dan interaktif. e) Pelajaran ditutup dengan pengulangan materi yang baru dipelajari oleh siswa. 3) Pada tahap evaluasi,dilakukan dengan a) melalui penilaian formatif menggunakan observasi saat proses diskusi dan presentasi. b) melalui penilaian tes objektif dengan pilihan ganda dan uraian yang menunjukkan prestasi yang baik serta melampaui standar minimal yang ditetapkan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Mr M Fahrul Naufal Fahrusy
Date Deposited: 14 Jul 2023 01:39
Last Modified: 14 Jul 2023 01:39
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/27100

Actions (login required)

View Item View Item