Pengembangan Kognitif Bentuk Geometri Melalui Media Bahan Alam Pada Kelompok A2 Di Taman Kanak-Kanak Al-Hidayah II Kaliwates Jember Tahun Pelajaran 2022/2023

Afifah Nur, Anisa (2023) Pengembangan Kognitif Bentuk Geometri Melalui Media Bahan Alam Pada Kelompok A2 Di Taman Kanak-Kanak Al-Hidayah II Kaliwates Jember Tahun Pelajaran 2022/2023. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Skripsi Afifah Nur Anisa T20285077 PIAUD.pdf

Download (8MB)

Abstract

Kata Kunci: Kognitif, Geometri, Media Bahan Alam, Kelompok A2, Taman
Kanak-kanak AL Hidayah II

Pengembangaan kognitif bentuk geometri melalui media bahan alam merupakan kemampuan anak untuk memahami dan mengenal bentuk geometri. Karena anak masih belom maksimal, maka perkembangan kognitif di Taman Kanak-kanak Al Hidayah II Kaliwates diperlukan adanya pemberian stimulasi
dari media bahan alam.
Fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana pengembangan aspek geometri melalui media bahan alam pada kelompok A2 di Taman Kanak- Kanak Al Hidayah II Kaliwates Jember tahun pelajaran 2022/2023?, 2)Bagaimana pengembangan aspek visual bentuk geometri melalui media bahan alam pada kelompok A2 di Taman Kanak- kanak
Al Hidayah II Kaliwates Jember tahun pelajaran 2022/2023?, 3) Bagaimana pengembangan aspek kinestetik bentuk geometri melalui media bahan alam pada
kelompok A2 di Taman Kanak- Kanak Al Hidayah II Kaliwates Jember tahun Pelajaran 2022/2023?.
Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendiskripsikan pengembangan aspek
geometri melalui media bahan alam pada kelompok A2 di Taman Kanak-kanak Al
Hidayah II Kaliwates Jember tahun pelajaran 2022/2023, 2) Mendiskripsikan
pengembangan aspek visual bentuk geometri melalui media bahan alam pada kelompok
A2 di Taman Kanak- kanak Al Hidayah II Kaliwates Jember tahun pelajaran 2022/2023,
3) Mendiskripsikan pengembangan aspek kinestetik bentuk geometri melalui media
bahan alam pada kelompok A2 di Taman Kanak- Kanak Al Hidayah II Kaliwates Jember tahun pelajaran 2022/2023
Dapat disimpulkan bahwa : 1) Pengembangan Aspek Geometri Melalui Media Bahan Alam Pada Kelompok A2 Di Taman Kanak-Kanak Al-Hidayah II Kaliwates Jember Hidayah II Jember yaitu Guru terlebih dahulu mengenalkan bentuk-bentuk dasar geometri secara satu persatu dengan menggambarkan contoh bentuk geometrinya dipapan tulis seperti contoh bentuk geomtri: segiempat Selain menunjukan bentuknya guru juga memperkenalkan garis pada bentuk yang
disebut garis tegak dan garis tidur dan mengitung jumlah garisnya, lalu guru
mengajak beberapa anak untuk maju kedepan menggambar bentuk geomtrinya secara bergantian. 2) Pengembangan Aspek Visual Bentuk Geometri Melalui Media Bahan Alam Pada Kelompok A2 Di Taman Kanak-Kanak Al-Hidayah II Kaliwates Jember yaitu guru menyebutkan atau memberi contoh bentuk geometri yang ada disekitar misalanya potongan pizza dan gunung termasuk bentuk segitiga , dan untuk bentuk segiempat contohnya tv, kursi. Mengetahui ukuran benda dan bentuknya. 3)Pengembangan Aspek Kinestetik Bentuk Geometri Melalui Media Bahan Alam Pada Kelompok A2 Di Taman Kanak-Kanak Al-Hidayah II Kaliwates Jember yaitu menempel media bahan alam pada bentuk geometri (biji kacang hijau, batu batuan dan dedauanan)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130310 Maori Education (excl. Early Childhood and Primary Education)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Afifah Nur Anisa
Date Deposited: 14 Jul 2023 02:05
Last Modified: 14 Jul 2023 02:05
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/27179

Actions (login required)

View Item View Item