PEMAHAMAN SUAMI-ISTRI TERHADAP AYAT KELUARGA SAKINAH (STUDI KASUS PEMAHAMAN MAHASISWA UIN KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER YANG SUDAH MENIKAH TERHADAP QS. AR-RUM AYAT 21)

Umi Hanik, Miftah (2023) PEMAHAMAN SUAMI-ISTRI TERHADAP AYAT KELUARGA SAKINAH (STUDI KASUS PEMAHAMAN MAHASISWA UIN KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER YANG SUDAH MENIKAH TERHADAP QS. AR-RUM AYAT 21). Undergraduate thesis, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora.

[img] Text
Miftah Umi Hanik _U20161001.pdf

Download (3MB)

Abstract

Miftah Umi Hanik. 2023. Pemahaman Suami-Istri Terhadap Ayat Keluarga Sakinah (Pemahaman Mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember Yang Sudah Menikah Terhadap QS. Ar-Rum Ayat 21)

Keluarga sakinah adalah keluarga yang tenang, tentram, penuh dengan kebahagiaan da kesejahteraan baik itu secara lahir maupun secara batin, serta tidak gentar dalam menghadapi lika-liku bahtera dalam rumah tangga.
Menjaga rumah tangga bagi seorang suami dan istri tidaklah mudah, beberapa masalah yang kadang timbul dalam persoala rumah tangga ada yang bisa di selesaikan dengan cara baik-baik, dan ada juga yang berujung pada perceraian. Terlebih bagaimana meraka dalam menyikapi setiap permasalah yang ada.
Fokus dalam penelitian ini ada dua yaitu: (1) Bagaimana pemahaman ayat keluarga sakinah menurut sebagian para mufassir dalam QS Ar-Rum ayat 21? (2) Bagaimana pemahaman mahasiswa dan mahasiswi yang sudah menikah terhadap ayat keluarga sakinah dalam QS Ar-Rum ayat 21?
Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penjelasan ayat keluarga sakinah QS Ar-Rum ayat 21 menurut sebagian para mufassir, dan untuk mengetahui pemahaman mahasiswa dan mahasiswi terhadap makna dari kelurga sakinah yang terkandung dalam QS. Ar-Rum ayat 21.
Penelitian ini termasuk dalam penelitian kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif analitis, dan penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research), untuk menentukan informan, peneliti menggunakan teknik purposive sampling, dalam mengumpulkan data di lapangan peneliti menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi, dan dalam mengecek keabsahan data, peneliti menggunakan teknik triangulasi data.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa setiap manusia dalam menjalani rumah tangga pastilah menginginkan keluarga yang sakinah, hal ini digambarkan dalam al-Qur’an QS Ar-Rum ayat 21, dalam hal ini untuk definisi keluarga sakinah para mufassir tidak berbeda pendapat, akan tetapi dalam membentuk keluarga yang sakinah para mufassir berbeda pendapat. Dan pemahaman mahasiswa UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember yang sudah menikah secara garis besar mereka berpendapat bahwasannya untuk membangun suatu keluarga yang sakinah harus menanamkan nilai-nilai akidah dalam keluarga, agar senantiasa taat kepada agama, memberikan contoh akhlak yang terpuji, khususnya dari orang tua kepada anak-anak, memberikan kesadaran mengenai hak dan kewajiban bagi suami maupun istri, menanamkan keharmonisan dan menanamkan pola hidup yang sederhana.

Kata Kunci: Suami-istri, Pemahaman, dan Keluarga Sakinah

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Miss Miftah Umi Hanik
Date Deposited: 14 Jul 2023 01:33
Last Modified: 14 Jul 2023 01:33
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/27214

Actions (login required)

View Item View Item