ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA KELAS VIII A SMP NEGERI 1 JEMBER DALAM MENYELESAIKAN SOAL LINGKARAN TIPE HIGHER ORDER THINKING SKILLS (HOTS) BERDASARKAN MOTIVASI BELAJAR

Arzella, Badra (2023) ANALISIS KEMAMPUAN BERPIKIR KREATIF SISWA KELAS VIII A SMP NEGERI 1 JEMBER DALAM MENYELESAIKAN SOAL LINGKARAN TIPE HIGHER ORDER THINKING SKILLS (HOTS) BERDASARKAN MOTIVASI BELAJAR. Undergraduate thesis, UIN KHAS JEMBER.

[img] Text
BADRA ARZELLA_T20197126.pdf

Download (7MB)

Abstract

ABSTRAK
Badra Arzella, 2023: Analisis Kemampuan Berpikir Kreatif siswa kelas VIII A
SMP Negeri 1 Jember dalam menyelesaikan soal lingkaran tipe Higher Order
Thinking Skills (HOTS) berdasarkan Motivasi Belajar
Kata Kunci
:
Berpikir Kreatif, Higher Order Thking Skills (HOTS),
Motivasi Belajar
Dalam pembelajaran matematika, soal-soal yang diberikan tidak hanya
untuk mengukur pemahaman siswa tetapi juga untuk melatih berpikir kreatif
siswa. Adapun motivasi belajar merupakan salah satu faktor untuk mencapai
keberhasilan pembelajaran matematika.
Dalam skripsi ini, fokus penelitiannya adalah :1) Bagaimana motivasi
belajar intrinsik dengan kemampuan berpikir kreatif rendah siswa SMP Negeri
1 Jember kelas VIII A dalam menyelesaikan soal lingkaran tipe HOTS? 2)
Bagaimana motivasi belajar ekstrinsik dengan kemampuan berpikir kreatif
rendah siswa SMP Negeri 1 Jember kelas VIII A dalam menyelesaikan soal
lingkaran tipe HOTS? 3) Bagaimana motivasi belajar intrinsik dengan
kemampuan berpikir kreatif sedang siswa SMP Negeri 1 Jember kelas VIII A
dalam menyelesaikan soal lingkaran tipe HOTS? 4) Bagaimana motivasi belajar
ektrinsik dengan kemampuan berpikir kreatif sedang siswa SMP Negeri 1
Jember kelas VIII A dalam menyelesaikan soal lingkaran tipe HOTS? 5)
Bagaimana motivasi belajar intrinsik dengan kemampuan berpikir kreatif tinggi
siswa SMP Negeri 1 Jember kelas VIII A dalam menyelesaikan soal lingkaran
tipe HOTS ? 6) Bagaimana motivasi belajar ekstrinsik dengan kemampuan
berpikir kreatif tinggi siswa SMP Negeri 1 Jember kelas VIII A dalam
menyelesaikan soal lingkaran tipe HOTS?
Penelitian ini termasuk penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik
pengumpulan data: observasi, angket, tes, wawancara, dan dokumentasi.
Analisis data menggunakan model Miles, Huberman, dan Saldana. Keabsahan
data menggunakan triangulasi teknik.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan: 1) Motivasi belajar intrinsic
dengan tingkat berpikir kreatif rendah hanya mampu memenuhi indicator
kefasihan. 2) Motivasi belajar ekstrinsik dengan tingkat berpikir kreatif rendah
belum memenuhi indicator berpikir kreatif. 3) Motivasi belajar Intrinsik dengan
kemampuan berpikir kreatif sedang dapat memenuhi indicator keluwesan dan
elaborasi. 4) Motivasi belajar ekstrinsik dengan kemampuan berpikir kreatif
sedang dapat memberikan penyelesaian pada soal walau cara yang digunakan
masih kurang tepat, subjek juga dapat menguasai indicator kefasihan,
keluwesan dan keaslian. 5) Motivasi belajar intrinsic dengan kemampuan
berpikir kreatif tinggi dapat memberikan ide-ide yang baru, subjek sudah
menggunakan cara yang benar namun masih kurang teliti saat penjumlahan
akhir. 6) Motivasi belajar ekstrinsik dengan kemampuan berpikir kreatif tinggi
dapat memenuhi ke empat indicator berpikir kreatif (kefasihan, keluwesan,
elaborasi, keaslian).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0103 Numerical and Computational mathematics > 010301 Numerical Analysis
01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0103 Numerical and Computational mathematics > 010302 Numerical Solution of Differential and Integral Equations
Depositing User: Arzella Badra Badra Arzella
Date Deposited: 02 Aug 2023 02:22
Last Modified: 02 Aug 2023 02:22
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/27610

Actions (login required)

View Item View Item