UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR MELALUI BERMAIN BOIN BOINAN PADA ANAK USIA DINI KELOMPOK B RA. AL MUHLISIN MUMBULSARI KABUPATEN JEMBER TAHUN AJARAN 2018/2019

Miftahul, Janah (2023) UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK KASAR MELALUI BERMAIN BOIN BOINAN PADA ANAK USIA DINI KELOMPOK B RA. AL MUHLISIN MUMBULSARI KABUPATEN JEMBER TAHUN AJARAN 2018/2019. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
1. COVER-digabungkan (1).pdf

Download (39MB)

Abstract

Salah satu kemampuan anak usia dini yang sedang berkembang adalah kemampuan motorik kasar. Kemampuan motorik kasar anak di RA Al-Mukhlisin Mumbulsari sangat monoton hal ini bisa dilihat dengan adanya pembelajaran yang monoton sehingga anak didik merasa bosan dan jenuh, kegiatan motorik kasar yang dilakukan oleh guru hanya senam irama, bermain bola. Sehingga guru perlu adanya suatu kegiatan pembelajaran bermain boin boinan dalam meningkatkan kemampuan
motorik kasar pada anak kelompok B di RA Al-Mukhlisin.
Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah : 1)Apa proses
pembelajaran meningkatkan kemampuan motorik kasar melalui bermain boin
boinan pada anak usia dini kelompok B di RA Al-Mukhlisin Kabupaten Jember
Tahun Pelajaran 2018/2019?,
2) Apa faktor penghambat dan pendukung bermain
boin boinan dalam meningkatkan kemampuan motorik kasar pada kelompok B di
RA Al Mukhlisin kabupaten Jember tahun pelajaran 2018/2019?.
Tujuan penelitian ini adalah :
1) Mendeskripsikan proses pembelajaran
meningkatkan kemampuan motorik kasar melalui bermain boin boinan pada
anak usia dini kelompok B di RA Al-Mukhlisin Kabupaten Jember Tahun
Pelajaran 2018/2019?,
2)Mendeskripsikan faktor penghambat dan pendukung
bermain boin boinan dalam meningkatkan kemampuan motorik kasar pada
kelompok B di RA Al Mukhlisin kabupaten Jember tahun pelajaran 2018/2019?.
Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, peneliti menggunakan
pendekatan kualitatif, jenis penelitian deskriptif dan lokasi penelitian ini di RA Al�Mukhlisin Kabupaten Jember, teknik informan manggunakan purposive. Tehnik
Pengumpulan data menggunakan: observasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun
analisis data menggunakan reduction, data display, dan verification. Sedangkan
keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi tehnik.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan yaitu
1) proses pembelajaran
meningkatkan kemampuan motorik kasar melalui bermain boin boinan pada
anak usia dini kelompok B di RA Al-Mukhlisin yaitu guru sebelum melakukan
kegiatan boin boinan menggunakan langkah langkah menyiapkan bahan yang akan
digunakan, mengenalkan alat alat yang akan digunakan, guru memberikan
penjelasan kepada anak tentang bermain boin boinan dan guru melakukan evaluasi
tentang pelaksanaan bermain boin boinan apakah mampu meningkatkan
kemampuan motorik kasar secara maksimal.
2) Faktor penghambat dan pendukung
bermain boin boinan dalam meningkatkan kemampuan motorik kasar pada kelompok B di RA Al Mukhlisin yaitu tentang faktor penghambat dan solusinya
mampu melaksanakan bermain boin boinan yang dialami anak didik dalam meningkatkan kemampuan motorik kasar guru haruslah memahami apasaja yang menjadi penghambat dan mencarikan solusinya agar bermain boin boinan meskipun
tidak sempurna melakukan bermain boin boinan dapat memberi motivasi anak didik dalam meningkatkan kemampuan motorik kasar.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Islam Anak Usia Dini
Depositing User: Ms Syafira Salsabila
Date Deposited: 14 Dec 2023 03:21
Last Modified: 14 Dec 2023 03:21
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/30280

Actions (login required)

View Item View Item