Dzulkornain, Abdul Qodir (2020) Implementasi Sekolah Alam Rumah Pintar dalam Menumbuhkan Motivasi Belajar Anak di Desa Karangharjo Kecamatan Silo Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, IAIN JEMBER.
Text
Abdul Qodir Dzulkornain_084 131 210.pdf Download (8MB) |
Abstract
Sekolah alam memberikan ruang gerak yang luas kepada anak didik untuk bereksplorasi mengkaji berbagai ilmu pengetahuan dengan pelibatan langsung dengan objek pembelajaran di alam. Salah satu lembaga pendidikan di Kabupaten Jember yang menerapkan konsep sekolah alam yaitu Sekolah Alam Rumah Pintar dan penelitian ini mendalami implementasi program sekolah alam yang ada di Jember tersebut. Fokus penelitian yang dikaji dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana implementasi Sekolah Alam melalui program kelompok belajar (KEJAR) dalam menumbuhkan motivasi belajar anak di Sekolah Alam Desa Karang Harjo Kecamatan Silo Kabupaten Jember, 2) Bagaimana implementasi Sekolah Alam melalui program bakat minat (BAKMI) dalam menumbuhkan motivasi belajar anak di Sekolah Alam Desa Karang Harjo Kecamatan Silo Kabupaten Jember, dan 3) Bagaimana implementasi Sekolah Alam melalui program kelas bisnis (KABIN) dalam menumbuhkan motivasi belajar anak di Sekolah Alam Desa Karang Harjo Kecamatan Silo Kabupaten Jember. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan implementasi Sekolah Alam melalui program kelompok belajar (KEJAR) dalam menumbuhkan motivasi belajar anak di Sekolah Alam Desa Karang Harjo Kecamatan Silo Kabupaten Jember, 2) Untuk mendeskripsikan implementasi Sekolah Alam melalui program bakat minat (BAKMI) dalam menumbuhkan motivasi belajar anak di Sekolah Alam Desa Karang Harjo Kecamatan Silo Kabupaten Jember, dan 3) Untuk mendeskripsikan implementasi Sekolah Alam melaui program kelas bisnis (KABIN) dalam menumbuhkan motivasi belajar anak di Sekolah Alam Desa Karang Harjo Kecamatan Silo Kabupaten Jember. Peneliti ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun untuk analisa data digunakan model Miles, Huberman dan Saldana yang mencakup: 1) Kondensasi data, 2) Penyajian data, dan 3) Penarikan kesimpulan. Penelitian ini memperoleh kesimpulan 1) Program KEJAR (Kelompok Belajar) merupakan kegiatan belajar dan bermain dengan memanfaatkan alam disekitar serta menggunakan metode pembelajaran learning by doing, belajar dengan pelibatan langsung dengan alam terbuka. 2) Program BAKMI (Bakat Minat) adalah program pembinaan bakat minat anak didik dengan menggunakan metode pembelajaran learning from expert.. dan 3) Program KABIN (Kelas Bisnis) adalah kegiatan pelatihan entrepenuer dengan memanfaatkan alam disekitar serta menggunakan metode pembelajaran active learning..
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Anak PSG |
Date Deposited: | 19 Dec 2023 02:14 |
Last Modified: | 19 Dec 2023 02:14 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/30508 |
Actions (login required)
View Item |