Analisis Self Esteem Pada Remaja Yang Mempunyai Kecenderungan Body Dysmorphic Disorder Di Desa Cangkringmalang Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan

Yeni, Yeni Rochmatun Nisak (2023) Analisis Self Esteem Pada Remaja Yang Mempunyai Kecenderungan Body Dysmorphic Disorder Di Desa Cangkringmalang Kecamatan Beji Kabupaten Pasuruan. Undergraduate thesis, Universitas Negeri Islam KH. Achmad Shiddiq Jember.

[img] Text
YENI ROCHMATUN NISAK_D20195060.pdf

Download (1MB)

Abstract

Ketidakpuasan tubuh pada masa remaja yang berlebihan dapat berkembang menjadi sebuah gangguan yang disebut dengan body dysmorphic disorder. Dengan adanya tanda seperti ketika mereka memiliki kepercayaan yang salah atau persepsi berlebihan mengenai bagaian tubuh mereka yang tidak sempurna atau cacat. Dalam body dysmorphic disorder terdapat salah satu faktor yang dianggap dapat mempengaruhi berkembangnya kecenderungan body dysmorphic disorder yaitu adalah self esteem.Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah : (1)Bagaimana tingkat self esteem pada remaja yang mengalami kecenderungan body dysmorphic disorder?. (2)Bagaimana strategi yang dilakukan remaja yang mengalami kecenderungan body dysmorphic disorder untuk memiliki self esteem di dalam dirinya?. (3)Apa faktor pendukung dan penghambat remaja yang mengalami body dysmorphic disorder untuk memiliki self esteem di dalam dirinya. Tujuan penelitian ini adalah (1)Mendeskripsikan tingkat self esteem remaja yang mengalami kecenderungan body dysmorphic disorder. (2)Mendeskripsikan strategi yang dilakukan remaja yang memiliki kecenderungan body dysmorphic disorder untuk memiliki self esteem di dalam dirinya. (3)Mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat remaja yang mengalami kecenderungan body dysmorphic disorder untuk memiliki sef esteem di dalam dirinya.Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, peneliti menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian analisis deksriptif dan lokasi penelitian ini di Desa Cangkringmalang, Kecamatan Beji, Kabupaten Pasuruan, penentuan informan menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan: observasi, wawancara dan dokumentasi, adapun analisis data menggunakan: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Untuk keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi metode.Penelitian ini memperoleh kesimpulan sebagai berikut: (1) self esteemremaja yang mengalami kecenderungan body dysmorphic disorder termasuk rendah.(2)Strategi remaja yang mengalami kecenderungan body dysmorphic disorder untuk memiliki self esteem pada dirinya yaitu dengan menggunakan barang yang dibutuhkan untuk menutupi, menghilangkan kekurangan yang dimiliki.(3)Pendukung bagi remaja yang memiliki kecenderungan body dysmorphic disorder adalah orang terdekat di lingkungannya sedangkan penghambatnya adalah orang yang tidak dekat dengan mereka.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170101 Biological Psychology (Neuropsychology, Psychopharmacology, Physiological Psychology)
Depositing User: Yeni Rochmatun Nisak
Date Deposited: 27 Dec 2023 07:02
Last Modified: 27 Dec 2023 07:02
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/31050

Actions (login required)

View Item View Item