Kontribusi Martha Christina Tiahahu Dalam Perang Pattimura Tahun 1817

Nafani, Anjali Elma (2023) Kontribusi Martha Christina Tiahahu Dalam Perang Pattimura Tahun 1817. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
ANJALI ELMA NAFANI_U20194037.pdf

Download (3MB)

Abstract

Anjali Elma Nafani. 2023. Kontribusi Martha Christina Tiahahu Dalam Perang
Pattimura Tahun 1817.
Pada abad XIX Maluku kembali berada dibawah kekuasaan Belanda
setelah Inggris menandatangani perjanjian traktat London dengan menyerahkan
kekuasaan Nusantara kepada Belanda. Pendudukan kembali Belanda di Maluku
membawa banyak masalah kesengsaraan bagi rakyat Maluku. Seperti halnya
diterapkan kembali monopoli perdagangan, pajak yang memberatkan rakyat serta
perlakuan semena-mena kolonialisme Belanda terhadap rakyat. Oleh sebab itu,
rakyat Maluku melakukan perlawanan terhadap kolonialisme Belanda untuk
menentang kebijakan-kebijakan yang diterapkan Belanda dibawah pimpinan
Pattimura dan dibantu oleh Martha Christina Tiahahu.
Adapun fokus penelitian yaitu : (1) bagaimana kondisi Maluku pada masa
kolonialisme hingga munculnya perlawanan pada abad ke-19? (2) bagaimaa
sejarah terjadinya perang Pattimura tahun 1817? (3) bagaimana kontribusi Martha
Christina Tiahahu dalam perang Pattimura tahun 1817?
Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode penelitian
sejarah yang terdiri dari pemilihan topik, heuristik, verifikasi, interpretasi dan
historiografi. Sumber primer dalam penelitian ini didapat dari arsip koran. Sumber
sekunder diperoleh dari buku-buku maupun jurnal online dan internet.
Tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) untuk mengetahui kondisi Maluku
pada masa kolonialisme hingga munculnya perlawanan pada abad ke-19, (2)
untuk mengetahui sejarah terjadinya perang Pattimura tahun 1817, (3) untuk
mengetahui kontrbusi Martha Christina Tiahahu dalam perjuangan rakyat Maluku
dalam perang Pattimura tahun 1817.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa perang Pattimura terjadi
akibat ketidakpuasan rakyat terhadap pemerintahan Belanda. Peraturan-peraturan
pemerintah Belanda dirasa memberatkan rakyat Maluku seperti halnya
diberlakukan kembali monopoli perdagangan, perdagangan bebas dilarang,
paksaan atas pemuda-pemuda negeri untuk menjadi soldadu di Jawa dan lain
sebagainya. Salah satu pemimpin pasukan rakyat Maluku pada saat perang
Pattimura terjadi yaitu Martha Christina Tiahahu yang ikut serta dalam perang
tersebut. Martha Christina Tiahahu merupakan seorang gadis belia putri dari
Paulus Tiahahu yang pada waktu perang terjadi ikut mendampingi serta
memanggul senjata sang Ayah. Selain itu, Martha Christina Tiahahu
menyemangati dan memimpin kaum wanita agar ikut mengambil bagian
mendampingi kaum pria dalam setiap medan pertempuran. Bahkan Martha
Christina Tiahahu ikut menggempur musuh dengan batu ketika senjata-senjata api
tidak dapat digunakan lagi karena kehabisan mesiu. Namun, perang Pattimura
berakhir dengan ditangkapnya Kapitan Pattimura dan dihukum mati oleh Belanda.
Kata kunci: Martha Christina Tiahahu, Perang, Pattimura.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 21 HISTORY AND ARCHAEOLOGY > 2102 Curatorial and Related Studies > 210201 Archival, Repository and Related Studies
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora > Sejarah Peradaban Islam
Depositing User: Anjali Elma Nafani
Date Deposited: 29 Dec 2023 01:10
Last Modified: 29 Dec 2023 01:10
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/31253

Actions (login required)

View Item View Item