Sofiyah, Sofia (2023) PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING BERBANTUAN LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD) PADA MATERI SISTEM KEKEBALAN TUBUH TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI MIPA DI SMAN 1 TENGGARANG BONDOWOSO TAHUN PELAJARAN 2022/2023. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.
Text
SKRIPSI SOFIYAH WATERMARK.pdf Download (5MB) |
Abstract
Model pembelajaran inkuiri terbimbing merupakan model pembelajaran yang dapat meningkatkan hasil belajar siswa dengan merancang dan menemukan sendiri konsep-konsep pembelajaran yang akan membuat materi tersebut lebih
lama tersimpan dalam ingatan siswa. Pada inkuiri terbimbing peran siswa lebih dominan dan siswa lebih aktif sedangkan guru mengarahkan dan membimbing siswa kearah yang tepat/benar.Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mengetahui hasil belajar siswa di kelas eksperimen dan kelas kontrol pada materi sistem kekebalan tubuh terhadap hasil
belajar siswa kelas XI MIPA di SMAN 1 Tenggarang Bondowoso Tahun Pelajaran 2022/2023. 2) Mengetahui pengaruh penggunaan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan lembar kerja peserta didik pada materi sistem
kekebalan tubuh terhadap hasil belajar siswa kelas XI MIPA di SMAN 1 Tenggarang Bondowoso Tahun Pelajaran 2022/2023.
Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain nonequivalent group pretest posttest design dan jenis penelitian quasi experiment. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dengan sampel
kelas XI MIPA 5 sebanyak 36 siswa sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIPA 3 sebanyak 36 siswa sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan tes berupa pretest dan posttest, sedangkan non tes berupa observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah statistik non parametrik dengan uji Mann-Whitney U test karena data tidak berdistribusi normal.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa:1)Hasil analisis data sebelum diterapkannya model pembelajaran inkuiri terbimbng berbantuan LKPD pada kelas eksperimen adalah 47.14 sedangkan pada kelas kontrol 41.43, adapun hasil
analisis data setelah diterapkannya model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan LKPD pada kelas eksperimen rata-rata hasil belajar sebesar 81.37
sedangkan pada kelas kontrol sebesar 79.14. 2)Diketahui bahwa nilai Asymp. Sig. (2-tailed) senilai 0,07 yang berarti 0,07 > 0,05 maka tidak ada perbedaan yang
signifikan terhadap hasil belajar pretest siswa, adapun nilai Asymp.sig (2-tailed)hasil posttest siswa senilai 0,01 yang berarti 0,01<0,05 maka terdapat perbedaan
yang signifikan terhadap hasil belajar posttest siswa. Dapat disimpulkan bawa ada pengaruh penggunaan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan lembar kerja peserta didik (LKPD) pada materi sistem kekebalan tubuh terhadap
hasil belajar siswa kelas XI MIPA di SMAN 1 Tenggarang Bondowoso tahun pelajaran 2022/2023.
Kata Kunci: Pembelajaran Inkuiri Terbimbing, Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) , Hasil Belajar
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi |
Depositing User: | Sf sofia Sofiyah |
Date Deposited: | 29 Dec 2023 02:20 |
Last Modified: | 29 Dec 2023 02:20 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/31269 |
Actions (login required)
View Item |