Diskriminasi Rasial di Sepakbola Indonesia Perspektif Hukum Pidana Islam dan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2008 Tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis

Abduh Hamid, Abduh (2023) Diskriminasi Rasial di Sepakbola Indonesia Perspektif Hukum Pidana Islam dan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2008 Tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis. Undergraduate thesis, Universitas Islam KH. Achmad Shiddiq Jember.

[img] Text
NEW SKRIPSI1-1.pdf

Download (4MB)

Abstract

Abduh Hamid: Diskriminasi Rasial Di Sepakbola Indonesia Perspektif Hukum Pidana Islam dan Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2008 Tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis.

Kata kunci: Diskriminasi, UU No 40 tahun 2008, Hukum Pidana Islam

Diskriminasi rasial saat ini menjadi masalah genting yang perlu diperbaiki, karena untuk melindungi pihak yang dirugikan karena permasalahan ini. Khususnya dalam olahraga cabang sepakbola dengan ragam diskriminasi telah terjadi, yang paling sering terjadi ditunjukan pada individu berkulit hitam, ras, etnis dan agama. Kasus rasisme di sepak bola Indonesia hampir terjadi setiap tahunnya. Untuk itu sewajarnya kita mengedukasi kepada masyarakat terhadap diskriminasi rasial agar tidak terulang kembali permasalahan yang sama.
Fokus penelitian ini adalah: 1. Bagaimana bentuk-bentuk diskriminasi rasial di sepakbola Indonesia?, 2. Bagaimana pandangan Hukum Pidana Islam terhadap diskriminasi rasial di sepakbola Indonesia?, 3. Bagaimana pandangan Undang-undang Nomor 40 Tahun 2008 Tentang Diskriminasi Ras dan Etnis terhadap diskriminasi rasial di Sepakbola Indonesia?. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bentuk-bentuk diskriminasi rasial di sepakbola Indonesia dan pandangan hukum pidana islam dan Undang-undang nomor 40 tahun 2008 tentang diskriminasi ras dan etnis terhadap diskriminasi rasial di sepakbola indonesia. Dalam metode penelitian ini, digunakan pendekatan yuridis normatif, yang merupakan penelitian hukum kepustakaan yang didasarkan pada pemeriksaan bahan pustaka atau data sekunder semata, dan mengadopsi pendekatan perundang-undangan (Statute Approach) dan pendekatan konseptual.
Kesimpulannya, bentuk-bentuk diskriminasi rasial di sepakbola indonesia masuk kedalam jenis diskriminasi rasial etnosentrisme dengan mengolok-olok suatu ras tertentu dengan sebutan kera dan mengarah ke warna kulit manusia. Adapun juga dalam pandangan hukum islam diskriminasi ras dan etnis merupakan tindakan yang dilarang oleh agama dan termasuk kedalam jarimah ta’zir, hal tersebut dinyatakan secara jelas dalam Al-Qurán maupun hadist. Begitu juga dalam UU No. 40 Tahun 2008 Tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis, dalam pasal 15 dan 16 terdapat ayat yang mengatur tentang sanksi seseorang yang melakukan diskriminasi ras dan etnis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Diskriminasi, UU No 40 tahun 2008, Hukum Pidana Islam
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180110 Criminal Law and Procedure (incl. Islamic Criminal Law, Jinayat)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Pidana Islam
Depositing User: Abduh Abduh Abduh
Date Deposited: 15 Jan 2024 01:49
Last Modified: 15 Jan 2024 01:49
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/32100

Actions (login required)

View Item View Item