Implementasi Pembelajaran Fikih Berbasis Literasi Digital Pada Kurikulum Merdeka Di Kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan Tahun Pelajaran 2023/2024

Arinda, Rizqi Nur (2024) Implementasi Pembelajaran Fikih Berbasis Literasi Digital Pada Kurikulum Merdeka Di Kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan Tahun Pelajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Rizqi Nur Arinda_201101010012.pdf

Download (11MB)

Abstract

Kata kunci: pembelajaran Fikih; literasi digital; Kurikulum Merdeka

Penelitian ini dilatarbelakangi hasil observasi peneliti di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan. Biasanya guru mengajar hanya menggunakan modul atau buku sebagai bahan ajarnya, namun di Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan ini sudah menggunakan literasi digital dalam pembelajaran, khususnya dalam pembelajaran Fikih. Hal ini menjadi perhatian dan menarik untuk diteliti.

Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana perencanaan pembelajaran Fikih berbasis literasi digital pada Kurikulum Merdeka di kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan tahun pelajaran 2023/2024? 2) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran Fikih berbasis literasi digital pada Kurikulum Merdeka di kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan tahun pelajaran 2023/2024? 3) Bagaimana asesmen pembelajaran Fikih berbasis literasi digital pada Kurikulum Merdeka di kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan tahun pelajaran 2023/2024? Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang perencanaan, pelaksanaan dan asesmen pembelajaran Fikih berbasis literasi digital pada Kurikulum Merdeka di kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan tahun pelajaran 2023/2024.

Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan jenis penelitian studi kasus. Lokasi penelitian di kelas X-D Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Adapun analisis data yakni pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan kesimpulan. Untuk menguji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik.

Hasil penelitian ini adalah 1) Perencanaan pembelajaran Fikih berbasis literasi digital pada Kurikulum Merdeka di kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan tahun pelajaran 2023/2024 meliputi: guru mengikuti pelatihan dan menyusun perangkat pembelajaran dengan memahami CP, mengembangkan TP, menyusun ATP dan menyusun modul ajar. 2) Pelaksanaan pembelajaran Fikih berbasis literasi digital pada Kurikulum Merdeka di kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan tahun pelajaran 2023/2024 meliputi: a) Pendahuluan yakni peserta didik diberikan apersepsi, peserta didik mengaitkan materi dengan kegiatan sehari-hari, peserta didik diberi penjelasan terkait sistem kegiatan pembelajaran, b) Kegiatan inti yakni peserta didik dibagi 6 kelompok, peserta didik mencari informasi dari berbagai sumber dari internet, peserta didik membaca, menganalisis dan melakukan verifikasi informasi dan memproduksi tugas, peserta didik melakukan presentasi dan tanya jawab, c) Kegiatan penutup yaitu peserta didik bertanya, pelaksanaan asesmen, refleksi, peserta didik diberikan informasi rencana pembelajaran berikutnya. 3) Asesmen pembelajaran Fikih berbasis literasi digital pada Kurikulum Merdeka di kelas X Madrasah Aliyah Negeri 1 Pasuruan tahun pelajaran 2023/2024 meliputi: asesmen diagnostik, asesmen formatif dan sumatif.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130309 Learning Sciences
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Rizqi Nur Arinda
Date Deposited: 28 Mar 2024 02:56
Last Modified: 28 Mar 2024 02:56
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/32236

Actions (login required)

View Item View Item