Implementasi Smart Service Untuk Meningkatkan Loyalitas Nasabah Non-muslim Pada Bank BSI KC Denpasar Bali

Haironi, Nengah (0005) Implementasi Smart Service Untuk Meningkatkan Loyalitas Nasabah Non-muslim Pada Bank BSI KC Denpasar Bali. Undergraduate thesis, UIN KHAS JEMBER.

[img] Text
Nengah Qurniatul Haironi watermak.pdf

Download (2MB)

Abstract

Nengah Qurniatul Haironi, Siti Indah Purwaning Yuwana, S.Si.,MM 2023: Implementasi Smart Service Untuk Meningkatkan Loyalitas Nasabah Non-muslim Studi Pada Bank BSI KC Denpasar Bali

Kata Kunci: Smart Service, Loyalitas Nasabah, Non-muslim, Bank BSI

Klaster perbankan syariah merupakan salah satu klaster krusial dalam kehidupan masyarakat muslim sebagai pelaku ekonomi. Oleh karena itu, Bank Syariah Indonesia (BSI) hadir untuk menjadi tonggak dalam mewujudkan aktivitas perekonomian yang halal dan berkah. Bank BSI KC Denpasar berdiri di pulau Bali yang mana mayoritas penduduknya beragama non-muslim.

Fokus masalah yang diteliti dalam skripsi ini adalah 1) Bagaimana penerapan smart service Bank BSI KC Denpasar Bali untuk meningkatkan loyalitas nasabah non-muslim ? 2) Apa tantangan yang dihadapi Bank BSI KC Denpasar Bali dalam melayani nasabah non-muslim ?

Tujuan penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui penerapan smart service Bank BSI KC Denpasar Bali untuk meningkatkan loyalitas nasabah non-muslim 2) Untuk mengetahui tantangan yang dihadapi Bank BSI KC Denpasar Bali dalm melayani nasabah non-muslim.

Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, peneliti menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan observasi,wawancara, dan dokumentasi.

Berdasarkan hasil penelitian tentang Implementasi Smart Service Untuk Meningkatkan Loyalitas Nasabah Non-muslim Studi Bank BSI KC Denpasar Bali, dan pembahasan yang telah diuraikan oleh peneliti, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa 1) Bank BSI KC Denpasar Bali dalam menerapkan Smart Service untuk meningkatkan loyalitas nasabah non-muslim tidak membeda-bedakan nasabah baik itu beragama muslim atau non-muslim dalam memberikan pelayanan. Dalam penerapan Smart Service Bank BSI KC Denpasar Bali memberikan perhatian khusus terhadap pelayanan internal dan exsternal untuk meningkatkan kinerja para karyawan dan perusahaan agar dapat memberikan pelayanan yang maksimal dan memberikan kepuasan kepada nasabah sehingga dapat meningkatkan loyalitas nasabah. 2) Tantangan yang dihadapi Bank BSI KC Denpasar Bali dalam melayani nasabah non-muslim yaitu kurangnya pemahaman nasabah non-muslim mengenai kalimat-kalimat islam yang ada di Bank BSI seperti akad-akad, dan adanya anggapan bahwa Bank BSI hanya diperuntukkan untuk masyarakat muslim saja.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1502 Banking, Finance and Investment > 150203 Financial Institutions (incl. Banking)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Nengah Qurniatul Haironi Nia
Date Deposited: 25 Apr 2024 07:46
Last Modified: 25 Apr 2024 07:46
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/32389

Actions (login required)

View Item View Item