Rohmadhani, Nuzhulia Lailatul (2024) Analisis Metode Full Costing Dalam Penentuan Harga Jual Batik Khotijah Craft Karanganyar Ambulu Jember. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.
Text (SK-057-AKSYA-2024)
watermark-1.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (17MB) |
Abstract
Nuzhulia Lailatul Rohmadhani, 2024: Analisis Metode Full Costing Dalam Penentuan Harga Jual Batik Khotijah Craft Karanganyar Ambulu Jember
Kata Kunci: Harga Pokok Produksi, Harga Jual, Full Costing
Perhitungan harga pokok produksi yang tepat ialah harga pokok produksi yang tidak terlalu tinggi, tidak terlalu rendah. Oleh karena itu, sebaiknya khotijah craft menerapkan perhitungan harga pokok produksi berdasarkan metode full costing karena penerapan metode ini dapat membantu dalam penerapan harga pokok produksi dan harga jual yang lebih efektif dan efisien.
Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana penghitungan harga pokok produksi Khotijah Craft Karanganyar Ambulu Jember? 2) Bagaimana penghitungan harga pokok produksi berdasarkan metode full costing pada Khotijah Craft karanganyar Ambulu Jember? 3) Bagaimana penentuan harga jual menurut Khotijah Craft dan penentuan harga jual menurut full costing?
Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mengetahui penerapan penghitungan harga pokok produksi Khotijah Craft Karanganyar Ambulu Jember. 2) mengetahui penerapan penghitungan harga pokok produksi dengan metode full costing pada Khotijah Craft Ambulu Karanganyar Jember. 3) mendeskripsikan penentuan harga jual Khotijah Craft dan penentuan harga jual dengan menggunakan metode full costing.
Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Metode penelitian deskriptif kualitatif digunakan untuk mengetahui perhitungan harga pokok produksi dalam penetapan harga jual batik. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah pemilik dan pegawai Khotijah Craft. Jenis data pada penelitian ini adalah data kualitatif. Sumber data pada penelitian ini adalah data primer dan data skunder.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1)Dalam penerapan penghitungan harga pokok produksi Khotijah Craft memperhitungkan biaya bahan baku langsung, biaya tenaga kerja langsung, dan biaya overhead pabrik yang bersifat variabel tetapi masih terdapat beberapa biaya overhead yang belum diperhitungkan oleh Khotijah Craft, serta dalam perhitungannya Khotijah Craft belum mengklasifikan semua unsur biaya. 2)Dalam penerapan penghitungan harga pokok produksi berdasarkan metode full costing semua unsur biaya sudah diperhitungkan dan diklasifikasikan ke dalam masing-masing kelompok biaya. 3)Dalam penentuan harga jual berdasarkan metode full costing dengan metode yang diterapkan oleh Khotijah Craft terdapat ketidaksesuaian sebesar Rp9.452,00
Harga jual berdasarkan metode full costing sebesar 193.281,00. Sedangkan harga jual batik dengaan metode yang di terapkan oleh khotijah craft sebesar 183.829,63
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140209 Industry Economics and Industrial Organisation |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah |
Depositing User: | Mrs. Nuzhulia Lailatul Rohmadhani |
Date Deposited: | 13 Jun 2024 07:24 |
Last Modified: | 10 Jul 2024 03:36 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/33212 |
Actions (login required)
View Item |