Pengaruh penerapan pendekatan saintifik terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas VIII di SMP Negeri 3 Bangsalsari tahun pelajaran 2023/2024

Ismah, Fatdriatun (2024) Pengaruh penerapan pendekatan saintifik terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas VIII di SMP Negeri 3 Bangsalsari tahun pelajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (SK-001-IPS-2024)
FATDRIATUN ISMAH-202101090031.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB)

Abstract

Kata Kunci: Saintifik, hasil belajar, IPS
Dalam pembelajaran pemilihan pendekatan tidak hanya memudahkan
dalam penyampaian materi tetapi juga dapat membantu meningkatkan hasil
belajar siswa, membangun kenyamanan dan keceriaan dalam belajar. Ada salah
satu pendekatan yang dapat digunakan oleh seorang guru di antaranya adalah
pendekatan saintifik. Pendekatan saintifik merupakan pendekatan ilmiah yang
dalam kemampuan siswa untuk memecahkan masalah melalui rangkaian aktivitas
yang menuntut kemampuan berpikir kritis, kreatif, dan berkomunikasi dalam
upaya meningkatkan pemahaman siswa
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah Apakah ada pengaruh
penerapan pendekatan saintifik terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran
IPS kelas VIII di SMP Negeri 3 Bangsalsari Tahun Pelajaran 2023/2024. Adapun
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan pendekatan
saintifik terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS kelas VIII di SMP
Negeri 3 Bangsalsari Jember Tahun Pelajaran 2023/2024.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian
quasi-exsperimental. Desain penelitian yang digunakan oleh peneliti ialah Non
Equivalent Group Design. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan
menggunakan tes dan dokumentasi. Uji validitas intrumen menggunakan product
moment dan uji reliabilitas menggunakan rumus Cronbach Alpha. Analisis data
menggunakan uji prasyarat yaitu uji normalitas dan homogenitas. Uji hipotesis
menggunakan Independent Sample T-test.
Hasil analisis data dalam penelitian menggunakan Independent Sample T�test diperoleh thitung = 0,000 dan ttabel = 0,361 maka thitung < ttabel, sehingga hipotesis
nol (H0) ditolak dan hipotesis alternatif (Ha) diterima. Artinya terdapat pengaruh
penerapan pendekatan saintifik terhadap hasil belajar siswa pada Mata Pelajaran
IPS kelas VIII di SMP Negeri 3 Bangsalsari Jember Tahun Pelajaran 2023/2024.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: Ms. Fatdriatun Ismah
Date Deposited: 19 Jun 2024 01:44
Last Modified: 03 Jul 2024 02:48
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/33370

Actions (login required)

View Item View Item