Akselerasi Teknologi Digital Untuk Meningkatkan Minat Nasabah di Bank Muamalat KC Jember

Musdalifah, Ilma (2024) Akselerasi Teknologi Digital Untuk Meningkatkan Minat Nasabah di Bank Muamalat KC Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (SK-008-PS-2024)
SKRIPSI ILMA MUSDALIFAH NIM. 204105010039.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (3MB)

Abstract

Dalam akselerasinya Bank Muamalat menunjukkan komitmen tinggi dalam meningkatkan sistem teknologi digitalnya untuk bersaing dengan industri perbankan. Upaya tersebut mencakup beberapa strategi utama yaitu: Pengembangan Kapabilitas Digital Banking, digitalisasi jasa, peningkatan kualitas layanan, kemudahan akses digital, peran strategis teknologi dalam pertumbuhan Nasabah serta inovasi digitak sebagai kunci keberhasilan.Fokus penelitian pada skripsi ini adalah: 1) Bagaimana akselerasi teknologi digital untuk meningkatkan minat nasabah di Bank Muamalat KC Jember? 2).Bagaimana kendala Bank Muamalat KC Jember dalam upaya akselerasi teknologi digital ?Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mengetahui dan memahami akselerasi teknologi digital untuk meningkatkan minat nasabah di Bank Muamalat KC Jember. 2) Mengetahui kendala Bank Muamalat KC Jember dalam akselerasi teknologi digital.Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan Analisis data yaitu dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Keabsahan data yang digunakan yaitu menggunakan triangulasi sumber.Demikian hasil penelitian ini memperoleh kesimpulan: 1) Akselerasi Teknologi Digital untuk Meningkatkan Minat Nasabah di Bank Muamalat KC Jember yaitu: Pengembangan Kapabilitas Digital Banking, Digitalisasi Jasa, Peningkatan Kualitas Layanan, Kemudahan Akses Digital, Peran Strategis Teknologi dalam Pertumbuhan Nasabah, Inovasi Digital sebagai Kunci Keberhasilan. 2) Kendala Bank Muamalat dalam Melakukan Akselerasi Teknologi Digital yaitu: Kurangnya SDM yang terampil, Perbedaan diversifikasi perangkat yang dimiliki oleh nasabah, Maintenance sistem perbankan.
Kata Kunci: Akselerasi, Teknologi digital

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: Ms Ilma Musdalifah
Date Deposited: 20 Jun 2024 03:29
Last Modified: 11 Jul 2024 02:51
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/33448

Actions (login required)

View Item View Item