Dialektika Teks Dan Realitas (Studi Pemikiran Hamka Tentang Pernikahan Sesuku Dan Pembagian Waris)

Muhammad Rizki Fahri, Al Ayubi (2024) Dialektika Teks Dan Realitas (Studi Pemikiran Hamka Tentang Pernikahan Sesuku Dan Pembagian Waris). Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Fahri Fix Skripsi[1][1].pdf

Download (2MB)

Abstract

Teks tidak selamanya berjalan dengan realitas. Seorang mufassir akan selalu dihadapkan pada pilihan memenangkan teks atau memenangkan realitas.kedua pilihan ini sama-sama memiliki konsekuensi yang tidak diinginkan. Jika teks yang dimenangkan maka resikonya ia akan berhadapan dengan respon dari audiens. Jika realitas yang dimenangkan maka ia dipandang menentukan otoritas teks. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana pemikiran Hamka mengenai dialektika teks dan realitas dalam pernikahan sesuku dan pembagian waris? 2) Faktor sosio-kultural apa saja yang mempengaruhi Hamka dalam dialektika teks dan realitas? 3) Bagaimana relevansi pemikiran Hamka dengan dialektika teks dan realitas?
Tujuan penelitian ini adalah: 1) untuk mendeskripsikan pemikiran Hamka mengenai dialektika teks dan realitas dalam pernikahan sesuku dan pembagian waris. 2) untuk mendeskripsikan faktor sosio-kultural yang mempengaruhi Hamka dalam dialektika teks dan realitas. 3) untuk menganalisis relevansi pemikiran Hamka dengan dialektika teks dan realitas.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian kepustakaan (Library Research) yaitu penelitian yang datanya bersumber dari buku-buku karya Hamka dan artikel atau jurnal yang relevan dengan konteks penelitian. Analisis data yang dilakukan mengikuti tahapan miles dan Huberman yaitu reduksi data, display data, dan verifikasi data. Penulis menggunakan teori dialektika teks dan realitas Nasr Hamid Abu Zayd sebagai pendekatan dalam penelitian.
Penelitian ini berkesimpulan bahwa:1)Pemikiran Hamka mengenai dialektika teks dan realitas dalam pernikahan sesuku dan pembagian waris terlihat dalam usaha Hamka mengambil sebuah pesan dari suatu teks dan historisnya kemudian membandingkannya dengan realitas yang terjadi di daerahnya. Akibat pertemuan dua pemahaman ini yang kemudian memberikan kesimpulan kepada realitas masyarakat dalam konteks yang lebih luas.2)Faktor sosio-kultural yang mempengaruhi Hamka dalam dialektika teks dan realitas adalah latar belakang keluarga, lingkungan Minangkabau, dan pendidikan Hamka yang pernah mengikuti Pendidikan klasik di daerahnya dan menempuh Pendidikan modern di Jawa.3)Relevansi pemikiran Hamka dengan dialektika teks dan realitas yaitu Hamka berusaha mengintegrasikan nilai-nilai Islam ke dalam realitas sosial. Hamka memandang teks memiliki dua peran yaitu dimana ia hanya dipahami oleh pengarangnya (Tuhan) dan dipahami sebagai usaha pemahaman yang dilakukan manusia melalui perenungan teks terhadap realitas.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220407 Studies in Religious Traditions (excl. Eastern, Jewish, Christian and Islamic Traditions)
Divisions: Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora > Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Depositing User: Muhammad Rizki Fahri Al Ayubi
Date Deposited: 27 Jun 2024 07:06
Last Modified: 27 Jun 2024 07:07
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/34395

Actions (login required)

View Item View Item