Implementasi standar mutu kkademik dalam proses pembelajaran di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Pasuruan

Rizqiyah, Ahdina Nuril (2024) Implementasi standar mutu kkademik dalam proses pembelajaran di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Pasuruan. Undergraduate thesis, UIN KIAI HAJI ACHMAD SIDDIQ JEMBER.

[img] Text (SK-05-MPI-2024)
Ahdina Nuril Rizqiyah 205101030015.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)

Abstract

Ahdina Nuril Rizqiyah,2024 : Implementasi Standar Mutu Akademik Dalam Proses Pembelajaran Di Madrasah Aliyah Insan Cendekia Pasuruan
Kata Kunci : Implementasi, Standar Mutu Akademik, Proses Pembelajaran

Dinamika yang terjadi di Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Pasuruan menjadikan sangat menarik untuk ditelusuri lebih mendalam terkait dengan implementasi dari standar mutu yang dilakukan oleh satuan pendidikan tersebut dan dengan adanya output berupa prestasi yang telah diraih dalam bidang akademik dan non akademik peneliti juga tertarik untuk mengkaji pencapaian tersebut untuk direlevansikan berdasarkan standar nasional pendidikan yang telah dirumuskan.
Fokus masalah yang diteliti ialah: 1). Bagaimana perencanaan standar mutu akademik siswa dalam proses pembelajaranMadrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Pasuruan ?. 2). Bagaimana penerapan standar mutu akademik dalam proses pembelajaranMadrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Pasuruan?. 3). Bagaimana evaluasi penerapan standar mutu akademik dalam proses pembelajaranMadrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Pasuruan?. Tujuan penelitian terdiri dari 1). Untuk mengetahui perencanaanstandar mutu akademik siswa dalam proses pembelajaranMadrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Pasuruan. 2) Untuk mengetahui pelaksanaan standar mutu akademik siswa dalam proses pebelajaranMadrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia Pasuruan. 3) Untuk mengetahui evaluasi hasil pelaksaan pembelajaran di Madrasah Aliyah Insan Cedekia Grati
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Pengumpulan data menggunakan Teknik observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kualitatif dengan model interaktif Miles Huberman dan Saldana. Metode keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik..
Penelitian ini menghasilkan kesimpulan berupa 1) Perencanaan standar mutu akademik siswa di Madrsaha Aliyah Insan Cendekia Grati Pasuruan sudah di susun melalui tahap-tahap perencanaan yang sesui dengan arahan pemerintah yaitu mengacu pada Standar Nasional Pendidikan (SNP). 2) Pelaksanaan standar mutu akademik siswa dalam proses pembelajaran di Madrasah Aliyah Insan Cendekia Grati sudah sesuai dengan perencanaan yang sudah disusun. Kepala sekolah juga melakukan pengawasan terhadap guru dalm proses pembelajaran dengan melakukan pengontrolan setiap kelas atau melihat dari CCTV jika ada kepentingan diluar sekolah. 3) Evaluasi standar mutu akademik siswa dalam proses pembelajaran di Madrasah Aliyah Insan Cendekia Grati sudah dilakukan dengan melaksnakan monitoring dan perbaikan dari waktu ke waktu dan didampingi langsung oleh kepala Madrasah. Dari seberapa pencapaikan dan ketuntasan guru setiap semester ada laporan untuk evaluasi. Dan untuk evaluasi pembelajaran di lihat dari hasil supervisi kepala Madrasah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Ahdina Nuril Rizqiyah
Date Deposited: 01 Jul 2024 06:12
Last Modified: 01 Jul 2024 06:13
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/34424

Actions (login required)

View Item View Item