Wahyuni, Meri (2024) Evaluasi Layanan Kesehatan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Probolinggo. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.
Text (SK-063-MPI-2024)
MERI WAHYUNI_205101030009.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (4MB) |
Abstract
Meri Wahyuni, 2024: “Evaluasi Layanan Usaha Kesehatan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Probolinggo”.
Kata Kunci:Evaluasi, Layanan Usaha Kesehatan Sekolah.
Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) merupakan suatu upaya untuk mengenalkan hidup sehat, memberikan fasilitas kesehatan, dan sarana pendidikan. Madrasah Aliyah Negeri Se-Kota Probolinggo terdiri dari Madrasah Aliyah Negeri 1 Kota Probolinggo dan Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Probolinggo.
Fokus dari penelitian ini yaitu: (1) Bagaimana Evaluasi Pendidikan Kesehatan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Probolinggo? (2) Bagaimana Evaluasi Pelayanan Kesehatan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Probolinggo? (3) Bagaimana Evaluasi Pembinaan Lingkungan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Probolinggo? Tujuan dari penelitian ini yaitu: (1) Untuk mendeskripsikan Pendidikan Kesehatan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah 2 Kota Probolinggo. (2) Untuk mendeskripsikan Pelayanan Kesehatan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah Aliyah 2 Kota Probolinggo. (3) Untuk mendeskripsikan Pembinaan Lingkungan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah Aliyah 2 Kota Probolinggo
Penelitian ini adalah penelitian dengan menggunakan mix methods, yaitu penelitian dengan menggunakan dua metode dalam penelitian yaitu menggunakan metode kualitatif (multi situs) yang digunakan sebagai data utama dan metode kuantitatif (sequential exploratory design) yang digunakan sebagai data pendukung. Dalam penelitian ini perolehan data diperoleh melalui dua sumber yaitu kualitatif melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Sedangkan kuantitatif melalui angket. Kemudian angket tersebut di uji validitasnya dari 15 pertanyaan r hitung > dari r tabel (0,316), maka dapat disimpulkan bahwa hasil dari uji validitas menunjukkan bahwa sebanyak 15 item kuesioner dinyatakan valid..
Hasil dari penelitian ini adalah: Evaluasi Layanan Usaha Kesehatan di Madrasah Aliyah Negeri 1 dan Madrasah Aliyah Negeri 2 Kota Probolinggo melalui pembinaan kesehatan sangat baik dalam aspek pembinaan, konseling remaja, rapat koordinasi dengan lintas sektoral. Namun, penyuluhan di Madrasah terbatas pada masalah reproduksi. Pelatihan pola hidup sehat juga belum terealisasikan. Pelayanan kesehatan sangat baik dalam aspek Screening, kegiatan P3K dan P3P, pemberantas ke cacingan. Namun masih ada kekurangan dalam aspek imunisasi dan tes kebugaran yakni sudah terlaksana namun belum dilakukan secara rutin. Pembinaan lingkungan sangat baik dalam aspek program sajisapo, gerakan beriman, pelaksanaan kegiatan 7K, dan pembinaan kantin sekolah. Tetapi masih ada kekurangan dalam aspek pembinaan ruang yakni sarana prasarana yang belum lengkap seperti tirai. Dengan adanya program diatas perlu evaluasi secara berkala agar menjadi unit yang efektif dalam menjaga dan meningkatkan kesehatan siswa di madrasah.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 11 MEDICAL AND HEALTH SCIENCES > 1101 Medical Biochemistry and Metabolomics > 110101 Medical Biochemistry - Amino Acids and Metabolites 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1501 Accounting, Auditing and Accountability > 150105 Management Accounting |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Miss Meri Wahyuni |
Date Deposited: | 28 Jun 2024 02:08 |
Last Modified: | 09 Jul 2024 07:35 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/34625 |
Actions (login required)
View Item |