Abdullah, Abdullah (2024) Telaah hadis larangan berpenampilan menyerupai dengan lawan jenis (Studi Ma’anil Hadis). Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text (SK-23-IH-2024)
ABDULLAH WM.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (7MB) |
Abstract
Seiring dengan perkembangan yang sangat cepat dibidang industri dan teknologi. Perkembangan dibidang fashin pun turut mengiringiya. Sehingga mengakibatkan banyak ditemuinya baik dari kaum laki-laki maupun perempuan yang berpenampilan menyerupai lawan jenis. Hal ini menajdi problematika tersendiri dikalangan umat muslim sendiri yang memiiki nilai-nilai tentang larangan untuk berpenampilan menyerupai lawan jenis.
Penelitian ini berusaha mengkaji dua fokus penelitian . 1) Bagaimana kualitas hadis tentang larangan berpenampilan menyerupai lawan jenis. 2) Bagaimana pemahaman hadis mengenai larangan berpenampilan menyerupai lawan jenis. Menggunakan metode penelitian kualitatis dengan jenis studi pustaka. Penelitin ini akan mengggunakan kitab-kitab hadis sebagai sumber primer seperti Ṣaḥīḥ al-Bukhārī, Ṣaḥīḥ Muslīm, Sunan al-Tirmidhī dan juga kitab sharh al-Ḥadīth seperti Fatḥ al-Bārī, Awn al-M būd serta sumber sekunder yang berbentuk jurnal, artikel ilmiah dan penelitian laiinya yang memliki relevansi dengan kajian ini. Pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi, menimbang bahwa data yang dikehendaki bersifat naratif bukan angka.
Kesimpulan dari penelitian ini 1) Hadis tentang larangan menyerupai lawan jenis dalam Sunan al-Tirmidhī memiliki kulaitas ṣaḥīḥ li-dhātih dikarenakan sanadnya bersambung, perawinya bersifat ‘adi dan ḍabṭ, serta tidak mengandung ‘illah dan shādh pada aspek matannaya. 2) Larangan terhadap tashabbuh membawa konsekuensi berupa laknat dari Rasulullah, karena tindakan tersebut dianggap melanggar kodrat yang telah ditetapkan oleh Allah SWT. Tashabbuh ini mencakup aspek gaya bicara dan perilaku.
Kata Kunci: Tashabbuh, Kualitas¸Sanad, Matan, Sharḥ
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora > Ilmu Hadits |
Depositing User: | mr Dullah Abdullah |
Date Deposited: | 04 Jul 2024 04:04 |
Last Modified: | 04 Jul 2024 04:06 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/35527 |
Actions (login required)
View Item |