Pengembangan Media Interaktif Aplikasi STATMATH pada Materi Penyajian Data untuk Meningkatkan Kemampuan Representasi Matematis Siswa Kelas VII SMP Islam Glenmore Tahun Pelajaran 2023/2024

Bahrul Ulum, Dicky (2024) Pengembangan Media Interaktif Aplikasi STATMATH pada Materi Penyajian Data untuk Meningkatkan Kemampuan Representasi Matematis Siswa Kelas VII SMP Islam Glenmore Tahun Pelajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (SK-036-TADRIS-MTK-2024)
T20177081_DICKY BAHRUL ULUM.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (5MB)

Abstract

ABSTRAK

Media pembelajaran interaktif merupakan suatu perpaduan pembelajaran yang berfungsi dua arah antara manusia selaku pengguna berperan sebagai pemberi aksi sedangkan program yang dijalankan memberikan reaksi atas perintah yang diberikan oleh pengguna. Aplikasi STATMATH adalah aplikasi yang dikembangkan oleh peneliti dengan bantuan aplikasi Construct 2 dimana biasanya sering dipakai untuk membuat aplikasi interaktif lain. Media pembelajaran ini
dikembangkan dengan harapan dapat meningkatkan kemampuan representasi matematis siswa pada materi penyajian data.
Tujuan yang diteliti dalam skripsi ini adalah untuk mendeskripsikan kevalidan, kepraktisan dan keefektifan pengembangan media interaktif aplikasi STATMATH materi penyajian data untuk meningkatkan kemampuan representasi
matematis siswa kelas VII SMP Islam Glenmore Banyuwangi.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan atau research and development (R&D), dengan menggunakan model penelitian dan pengembangan APPED yang tahapnya terdiri dari: 1) Analisis dan Penelitian
Awal, 2) Perancangan, 3) Produksi, dan 4) Evaluasi. Fokus pengembangan yaitu media interaktif aplikasi STATMATH pada materi penyajian data untuk kelas VII.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan media interaktif aplikasi STATMATH dilakukan dengan empat tahapan, yaitu: (1) Tahap analisis dan penelitian awal, terdiri dari analisis kebutuhan, analisis kurikulum, analisis media yang sudah ada, dan analisis tugas. (2) Tahap perancangan, berisi perancangan desain outline materi, flowchart, dan storyboard. (3) Tahap produksi,berupa penggabungan komponen media hinga menjadi prototype serta menyusun instrumen penelitian berupa lembar validasi, angket, dan tes. (4) Tahap evaluasi, dilakukan uji kevalidan oleh ahli media dan ahli materi. Adapun rincian skor penilaian semua validator adalah 94% untuk ahli media dan 98% untuk ahli materi
dengan skor rata-rata 96% dalam kategori “sangat valid”. Selanjutnya dilakukan uji kepraktisan yang diperoleh dari rata-rata 93% untuk siswa dan 94% untuk guru
dengan skor rata-rata 93,5% dalam kategori “sangat praktis”. Sedangkan keefektifan diperoleh dari uji Mann-Whitney dengan Sig. 0,027 dimana < 0.05 yang dapat dikatakan terdapat perbedaan antara hasil post test kelas eksperimen
yang menggunakan media interaktif aplikasi STATMATH dengan kelas kontrol tanpa penggunaan media. Sedangkan untuk uji N-Gain diperoleh skor rata-rata 0,6 yang menunjukkan adanya peningkatan kemampuan representasi matematis siswa
dalam kategori “sedang”. Dengan demikian media interaktif dapat dinyatakan valid, praktis, dan efektif digunakan dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Media pembelajaran interaktif, aplikasi STATMATH, kemampuan representasi matematis.
Subjects: 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0103 Numerical and Computational mathematics > 010399 Numerical and Computational Mathematics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Mr. Dicky Bahrul Ulum
Date Deposited: 09 Jul 2024 08:11
Last Modified: 09 Jul 2024 08:11
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36261

Actions (login required)

View Item View Item