Analisis Pengaruh Financing To Deposit Ratio, Non Performing Financing Dan Capital Adequacy Ratio Terhadap Return On Asset Bank Syariah Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2022

Shomad, Siti Azizatul Khalimatus (2024) Analisis Pengaruh Financing To Deposit Ratio, Non Performing Financing Dan Capital Adequacy Ratio Terhadap Return On Asset Bank Syariah Di Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2022. Masters thesis, UIN KHAS JEMBER.

[img] Text (TS-028-ES-2024)
Tesis Siti Azizah.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (8MB)

Abstract

ABSTRAK
Shomad, Siti Azizatul Khalimatus, 2024. Analisis Pengaruh Financing To
Deposit Ratio, Non Perfoming Financing Dan Capital Adequacy Ratio
Terhadap Return On Asset Bank Syariah Di Bursa Efek Indonesia
Periode 2015-2022. Tesis. Program Studi Ekonomi Syariah Pascasarjana
Universitas Kiai Haji Achmad Siddiq Jember. Pembimbing I: Dr.
Ahmadiono, S.Ag., M.E.I. Pembimbig II: Dr. Khairunnisa Musari, S.T.,
M.MT.
Kata Kunci: Financing To Deposit Ratio, Non Perfoming Financing, Capital
Adequacy Ratio, Return On Asset.
Kondisi pasar begitu perlu dipahami saat merencanakan penanaman
modal pada sebuah perusahaan, dengan adanya keterbukaan dari setiap
perusahaan dengan menerbitkan laporan keuangan maka akan memudahkan bagi
para calon investor untuk memilih perusahaan yang baik untuk mendapatkan
profit dari modal yang mereka miliki.
Dengan tujuan penelitian yaitu 1) Untuk menganalisis dan menguji
Financing To Deposit Ratio berpengaruh signifikan terhadap Return on Asset
bank syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia; 2) Untuk menganalisis dan
menguji Non Performing Financing berpengaruh signifikan terhadap Return on
Asset bank syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia; 3) Untuk menganalisis
dan menguji Capital Adequacy Ratio berpengaruh signifikan terhadap Return on
Asset bank syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia; 4) Untuk mengetahui
apakah Financing To Deposit Ratio, Non Performing Financing, dan Capital
Adequacy Ratio berpengaruh secara simultan terhadap Return on Asset bank
syariah yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode penelitian yang digunakan
ialah metode kuantitatif. Peneliti menganalisis menggunakan analisis regresi data
panel.
Hasil yang diperoleh bahwa financing to deposito ratio mandapatkan
nilai t hitung 1,055155 dengan jumlah signifikansi 0,3014 maka Financing To
Deposit Ratio diartikan bahwasanya tidak berpengaruh signifikan terhadap Return
On Asse, kemudian non performing financing didapatkan bahwasanya nilai t
hitung -1,342888 dengan dengan jumlah signifikansi sebesar 0,1914 diartikan
bahwasanya tidak berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset, sama halnya
dengan capital adequacy ratio yang memperoleh nilai t hitung 1,767379 dengan
jumlah signifikansi sebesar 0,0894 yang secara parsial tidak terdapat pengaruh
signifikan terhadap return on asset perbankan syariah. Kemudian untuk uji
simultan didapat hasil 0,0 artinya bahwa financing to deposit ratio, non
performing financing juga capital adequacy ratio tidak memiliki pengaruh secara
signifikan terhadap return on asset periode 2015 sampai tahun 2022.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1403 Econometrics > 140304 Panel Data Analysis
Divisions: Program Magister > Ekonomi Syariah
Depositing User: Siti Azizatul Khalimatus Shomad
Date Deposited: 11 Jul 2024 02:17
Last Modified: 04 Sep 2024 06:17
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36382

Actions (login required)

View Item View Item