Kepemimpinan Transformasional Kiai dalam Mewujudkan Ketahanan Pondok Pesantren (Studi Multisitus di Pondok Pesantren Zainul Hasan Genggomg dan Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya)

hartono, - (2024) Kepemimpinan Transformasional Kiai dalam Mewujudkan Ketahanan Pondok Pesantren (Studi Multisitus di Pondok Pesantren Zainul Hasan Genggomg dan Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya). Doctoral thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
HARTONO LENGKAP.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only until 22 January 2029.
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Hartono, Kepemimpinan Transformasional Kiai dalam Mewujudkan Ketahanan Pondok Pesantren (Studi Multisitus di Pondok Pesantren Zainul Hasan Genggong Probolinggo dan Pondok Pesantren Amanatul Ummah Surabaya), Disertasi Program Doktor Manajemen Pendidikan Islam Pascasarjana Universitas Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq Jember (UIN KHAS) Jember. Promotor: Prof. Dr. H. Abd Muis Thabrani,M.M. dan Co-Promotor: Dr. H. Abd.Muhith, S.Ag.,M.Pd.I

Kata Kunci: Kepemimpinan Transformasional,Kiai,Ketahanan Pondok Pesantren

Kepemimpinan menjadi menarik untuk selalu dikaji dalam setiap momen organisasi dan menjadi subjek perhatian para peneliti di berbagai, manajemen pendidikan Islam, karean kepemimpinan memegang posisi yang sangat penting sebagai kemampuan untuk mengarahkan dan menyakinkan bawahan agar secara sukarela melakukan aktivitas kerja sama mencapai tujuan.
Fokus penelitian bagaimana: (1) Kiai sebagai penguat idealisme pengurus dan santri dalam mewujudkan ketahanan Pondok Pesantren (2)Kiai menjadi inspirasi pengurus dan santri dalam mewujudkan ketahanan Pondok Pesantren (3) Kiai menjadi stimulasi intelektual dalam mewujudkan ketahanan Pondok Pesantren (4)Kiai melakukan pengembangan diri pengurus dan santri dalam mewujudkan ketahanan Pondok Pesantren.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi multisitus. Tehnik Pengumpulan data dengan Observasi, Wawancara dan Kajian Dokumen. Analisis data melalui Kondensasi Data, Penyajian Data dan Penarikan Kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan uji Triangulasi sumber dan tehnik,Membuat laporan penelitian, Audit terhadap keseluruhan data, dan Mengecek data kepada informan.
Hasil penelitian: (1) Kiai sebagai penguat idealisme pengurus dan santri dengan penanaman pengaruh,pembentukan komitmen personal terhadap transformasi organisasi. (2) Kiai Menginspirasi Pengurus dan Santri dengan memberikan motivasi inspirasional, melakukan komunikasi yang jelas, antusias mengenai visi,konsolidasi kekuatan pengikut untuk mendukung transformasi.(3) Kiai menstimulasi intelektual Pengurus dan Santri dengan penguatan stimulasi intelektual, pembagian TUSI, penyiapan kaderisasi pemimpin, tindakan tegas, pemberian pengakuan, penghargaan dan penyelesaian problem yang menghambat transformasi.(4) Kiai Mengembangkan diri Pengurus dan Santri dengan penguatan pemberian pertimbangan secara pribadi,proses kepemimpian transformasional dalam pencapaian tujuan pondok pesantren,pengembangan visi pondok pesantren,pencapaian tujuan akhir pondok pesantren, konsolidasi pelaku organisasi yang berprestasi dan pelaku organisasi yang dapat melaksanakan visi dalam mewujudkan ketahanan pondok pondok pesantren.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Subjects: 19 STUDIES IN CREATIVE ARTS AND WRITING > 1901 Art Theory and Criticism > 190199 Art Theory and Criticism not elsewhere classified
Divisions: Program Doktoral > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: men hatono -
Date Deposited: 08 Oct 2024 08:07
Last Modified: 08 Oct 2024 08:19
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36710

Actions (login required)

View Item View Item