PENGARUH KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) TERHADAP TINGKAT CUSTOMER SATISFACTION (Studi Kasus di PT. BPR. Mitra Jaya Mandiri Kalisat Jember)

BAHRUL, MOHAMMAD (2024) PENGARUH KOMPETENSI SUMBER DAYA MANUSIA (SDM) TERHADAP TINGKAT CUSTOMER SATISFACTION (Studi Kasus di PT. BPR. Mitra Jaya Mandiri Kalisat Jember). Undergraduate thesis, UIN KHAS JEMBER.

[img] Text (SK 132 PS 2024)
Mohammad Bahrul - watermak.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

Mohammad Bahrul, Dr. Rini Puji Astuti, S.Kom.,M.Si. 2024 : Pengaruh Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) Terhadap Tingkat Customer Satisfaction (studi kasus di PT.BPR Mitra Jaya Mandiri Kalisat Jember

Kata Kunci : Kompetensi, Sumber Daya Manusia, Customers Satisfaction

Sumber daya manusia sangat penting untuk setiap operasi organisasi. Kegiatan tidak akan terselesaikan dengan baik tanpa sumber daya manusia yang handal, meskipun ada sarana dan prasarana yang cukup dan sumber daya keuangan yang cukup. Aset yang paling penting dalam sebuah perusahaan atau organisasi adalah sumber daya manusia (SDM). Sumber Daya Manusia yang berbasis kompetensi dapat meningkatkan kapasitas dan membangun pondasi perusahaan karena apabila orang-orang yang bekerja dalam organisasi memiliki kompetensi yang tepat sesuai dengan tuntutan pekerjaannya, maka dia akan mampu baik dari segi pengetahuan, keterampilan, sikap maupun mental serta karakter produktifnya. Jika karyawan dikelola dengan baik dan benar, mereka dapat menjadi potensi, tetapi jika mereka salah dikelola, mereka akan menjadi beban. Seseorang yang memiliki kemampuan atau kemampuan untuk melakukan sesuatu yang dilakukan melalui tindakannya untuk meningkatkan produktivitas kerjanya disebut sebagai pekerja berkualitas.
Kepuasan nasabah adalah proses pengintegrasian yang mengkombinasikan pengetahuan untuk mengevaluasi dua perilaku alternatif atau lebih, dan memilih salah satunya. Rumusan masalah pada penelitian ini yakni : Apakah variable pengetahuan (knowledge) berpengaruh positif terhadap tingkat Customer Satisfaction?, Apakah variable keterampilan (Skil) berpengaruh positif terhadap tingkat Customer Satisfaction?, Apakah variable sikap (attitude) berpengaruh positif terhadap tingkat Customer Satisfaction?
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian kausal. Analisis data menggunakan persamaan regresi linier berganda dengan bantuan aplikasi SPSS versi 25. Teknik pengambilan sampel menggunakan non probability sampling metode sampling Insidental.
Hasil dalam penelitian ini penulis dapat menemukan bahwa variabel Sumber daya manusia (SDM) dalam judul penelitian ini memiliki pengaruh signifikan terhadap kepuasan nasabah, pengetahuan yang dimiliki oleh sumber daya manusia di PT. BPR Mitra Jaya Mandiri Kalisat Jember harus dipertahankan dan ditingkatkan lagi. Pengetahuan yang baik memungkinkan pegawai memberikan layanan berkualitas kepada nasabah, yang pada gilirannya akan meningkatkan kepuasan nasabah dan kecenderungan mereka untuk terus bertransaksi. Untuk itu, perlu diadakan pelatihan rutin bagi pegawai mengenai layanan nasabah yang baik dan pemahaman mendalam tentang produk perbankan. Pimpinan juga harus terus memberikan arahan agar pegawai selalu memprioritaskan kepentingan nasabah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149901 Comparative Economic Systems
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syari'ah
Depositing User: nurul mukminin
Date Deposited: 29 Oct 2024 07:42
Last Modified: 05 Dec 2024 08:38
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/36865

Actions (login required)

View Item View Item