Leliana, Wiwin Selvi (2024) Pengaruh media diorama terhadap hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA kelas IV di madrasah ibtidaiyah al azhar jember tahun pelajaran 2023/2024. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.
Text
SKRIPSI_WIWIN SELVI LELIANA.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives. Download (2MB) |
Abstract
viii
ABSTRAK
Wiwin Selvi Leliana, 2024 : Pengarun Media Diorama Terhadap Hasil Belajar
Siswa Pada Pembelajaran IPA Kelas IV di Madrasah Ibtidaiyah Al Azhar Jember
Tahun Ajaran 2023/2024.
Kata Kunci : Media Pembelajaran Diorama, hasil belajar.
Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan yang terjadi di MI Al-
Azhar Ajung, yaitu, masih banyak hasil belajar siswa yang dibawah KKM pada
mata pelajaran IPA. Hal ini terjadi karena media yang digunakan guru sangat
monoton dan tidak menarik perhatian siswa untuk lebih semangat belajar
dikarenakan salah satu faktor terkuat yang memengaruhi hasil belajar yang tidak
maksimal terdapat pada proses pembelajaran itu sendiri. Tujuan dari penelitian ini
yaitu untuk mengetahui apakah media pembelajaran diorama berpengaruh untuk
meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV di MI Al-Azhar mata pelajaran IPA.
Rumusan masalah pada penelitian ini yaitu: 1) Bagaimana hasil belajar IPA
siswa sebelum pembelajaran dengan menggunakan media diorama ? 2)
Bagaimana hasil belajar IPA siswa sesudah pembelajaran dengan menggunakan
media diorama ? 3) Apakah terdapat pengaruh media diorama ? Tujuan dari
penelitian ini adalah untuk : 1) Mendeskripsikan hasil belajar siswa sebelum
menggunakan media pembelajaran diorama. 2) Mendeskripsikan hasil belajar
siswa sesudah menggunakan media pembelajaran diorama. 3) Mengetahui
pengaruh media pembelajaran diorama.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif Quai Eksperimental
Desings bentuk One-Group Pre-test-Post-test. Pengambilan sampel dilakukan
menggunakan sebuah kelompok subjek terlebih dahulu diberikan pretest sebelum
mendapatkan perlakuan, dan akhirnya diberikan posttest sebagai hasil akhirnya.
Adapun pengumpulan data menggunakan tes berupa pretest posttest dan
dokumentasi. Uji hipotesis yang digunakan adalah Uji Dependen Paired Sample
T-test.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan bahwa : 1) Hasil dari penelitian ini
diketahui bahwa hasil belajar siswa sebelum menggunakan media pembelajaran
Diorama memiliki rata-rata 37,20. Data tersebut diketahui bahwa nilai pre-test
eksperimen lebih rendah. 2) Hasil dari penelitian ini setelah diterapkannya media
pembelajaran Diorama pada kelas eksperimen, diketahui bahwa rata-rata ujian
post-test setalah eksperimen sesudah menggunakan media pembelajaran Diorama
memiliki rata-rata 79,60. 3) Berdasarkan uji dependent sampel t-test pada posttest
kelas eksperimen Sig.2 (tailed) = 0.000 < 0,05 artinya terdapat pengaruh yang
signifikan (cukup besar) antara nilai rata-rata hasil belajar media pembelajaran
Diorama.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0601 Biochemistry and Cell Biology > 060114 Systems Biology |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Ms WIWIN SELVI LELIANA |
Date Deposited: | 22 Nov 2024 06:20 |
Last Modified: | 22 Nov 2024 06:20 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/37231 |
Actions (login required)
View Item |