Analisis penerapan sistem informasi manajemen BAZNAS (SIMBA) dalam pengelolaan zakat di BAZNAS Kabupaten Probolinggo

Isnaeni, Firda Nur (2024) Analisis penerapan sistem informasi manajemen BAZNAS (SIMBA) dalam pengelolaan zakat di BAZNAS Kabupaten Probolinggo. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text (SK 040 MZAWA 2024)
SKRIPSI Firda Nur Isnaeni.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (16MB)

Abstract

SIMBA dirancang untuk mencatat berbagai macam data dan merekam aktivitas di BAZNAS sebagai tanggungjawab BAZNAS sebagai koordintor pengelola zakat. SIMBA juga memberikan fasilitas yang sangat bermanfaat yaitu membuat laporan keuangan dari seluruh aktivitas pengelolaan zakat yang
disajikan berupa neraca dan laporan aktivitas keuangan lainnya.

Fokus masalah yang diteliti dalam skripsi ini yaitu : 1)Bagaimana penerapan sistem informasi manajemen BAZNAS (SIMBA) di BAZNAS Kabupaten Probolinggo? 2) Bagaimana manfaat dan kendala penerapan sistem informasi manajemen BAZNAS (SIMBA) dalam pengelolaan zakat di BAZNAS Kabupaten Probolinggo.

Tujuan penelitian ini adalah : 1)Untuk mengetahui penerapan sistem informasi manajemen BAZNAS (SIMBA) di BAZNAS Kabupaten Probolinggo. 2) Untuk mengetahui manfaat dan kendala penerapan sistem informasi manajemen BAZNAS (SIMBA) terhadap pengelolaan zakat di BAZNAS Kabupaten Probolinggo.

Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, penelitian ini
menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. menganalisis penerapan sistem informasi manajemen BAZNAS (SIMBA) dalam pengelolaan zakat Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi.

Kesimpulan dari penelitian ini sebagai berikut : 1)Penerapannya dengan cara menginput data muzaki dan data mustahik secara rinci, data muzaki terbagi menjadi 2 yaitu muzaki perorangan dan muzaki badan/lembaga, data mustahik
mulai dari data pribadi, program penyaluran dan nominal dana penyaluran. Dan akan berakhir pada pencetakan laporan keuangan setiap bulan dan setiap tahunnya 2)Manfaat dari penerapan SIMBA yaitu pelaporan dana zakat yang lebih mudah,
daftar muzakki yang telah dibedakan antara perorangan dan lembaga, daftar mustahik yang telah didata secara rinci, jumlah zakat infaq dan sedekah yang telah dibedakan. Adapun kendala penerapan SIMBA ini yakni, bug atau trouble yang
sering kali terjadi, jaringan internet yang kurang maksimal, dan minimnya SDM (Sumber Daya Manusia) yang ada di BAZNAS Kabupaten Probolinggo

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150302 Business Information Systems
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat dan Wakaf
Depositing User: Mrs Firda Nur Isnaeni
Date Deposited: 26 Nov 2024 06:32
Last Modified: 26 Nov 2024 06:32
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/37269

Actions (login required)

View Item View Item