Korelasi Tingkat Pemahaman Materi Sistem Indra Mata dengan Sikap Menjaga Kesehatan Mata Selama Pembelajaran daring Siswa Kelas XI-MIPA di SMA Negeri Rambipuji Jember Tahun Pelajaran 2020/2021.

Devi, Qudsiyah (2021) Korelasi Tingkat Pemahaman Materi Sistem Indra Mata dengan Sikap Menjaga Kesehatan Mata Selama Pembelajaran daring Siswa Kelas XI-MIPA di SMA Negeri Rambipuji Jember Tahun Pelajaran 2020/2021. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Tadris Biologi.

[img] Text
Devi Qudsiyah_T20178037.pdf

Download (10MB)

Abstract

Devi Qudsiyah, 2021: Korelasi Tingkat Pemahaman Materi Sistem Indra Mata dengan Sikap Menjaga Kesehatan Mata Selama Pembelajaran daring Siswa Kelas XI-MIPA di SMA Negeri Rambipuji Jember Tahun Pelajaran 2020/2021. Kata kunci : tingkat pemahaman siswa, sikap menjaga kesehatan mata Aspek kognitif diketahui memiliki hubungan yang erat dengan sikap yang dimiliki oleh seseorang. Pemahaman seseorang tentang suatu objek, mengandung dua aspek yakni aspek negatif dan aspek positif. Semakin banyak aspek positif dari suatu objek yang diketahui, maka akan menimbulkan sikap yang semakin positif pula terhadap objek tersebut. Pemahaman konsep mengenai sistem indra mata telah diberikan kepada siswa pada pembelajaran biologi kelas XI. Namun, setiap siswa memiliki tingkat pemahaman yang berbeda-beda sehingga perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui apakah hal tersebut berkaitan dengan sikap mereka dalam menjaga kesehatan mata. Rumusan masalah penelitian ini terdiri dari : 1) Bagaimana tingkat pemahaman materi sistem indra mata pada siswa kelas XI MIPA di SMAN Rambipuji? 2) Bagaimana sikap menjaga kesehatan mata selama pembelajaran daring pada siswa kelas XI MIPA di SMAN Rambipuji? 3) Adakah korelasi antara tingkat pemahaman materi sistem indra mata dengan sikap menjaga kesehatan mata selama pembelajaran daring siswa kelas XI MIPA di SMAN Rambipuji? Tujuan penelitian ini adalah : 1) Untuk mendeskripsikan tingkat pemahaman siswa kelas XI MIPA pada materi sistem indra mata di SMAN Rambipuji. 2) Untuk mendeskripsikan sikap menjaga kesehatan mata selama pembelajaran daring siswa kelas XI MIPA di SMAN Rambipuji. 3) Untuk mengetahui hubungan antara tingkat pemahaman pada materi sistem indra mata dengan sikap menjaga kesehatan mata selama pembelajaran daring siswa kelas XI MIPA di SMAN Rambipuji. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional non eksperimen. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas XI MIPA yang berjumlah 134 orang. Adapun sampel yang diambil yakni sebanyak 100 responden dengan menggunakan teknik Simple random sampling. Instrumen yang digunakan dalam pengumpulan data berupa data nilai post-test siswa pada materi sistem indra mata tahun pelajaran 2020/2021 dan kuisioner tertutup dengan skala Likert. Analisis data menggunakan uji korelasi Product moment. Berdasarkan hasil analisis data penelitian, menunjukkan pemahaman siswa kelas XI MIPA pada materi sistem inra mata secara umum tergolong sedang dengan prosentase sebesar 40% dan dengan nilai rata-rata 85,3. Sedangkan sikap menjaga kesehatan mata selama pembelajaran daring siswa kelas XI MIPA secara umum tergolong sedang dengan prosentase sebesar 59% dan dengan skor rata-rata 73,5. Hasil analisis korelasi product moment menunjukkan adanya hubungan positif yang signifikan antara tingkat pemahaman materi sistem indra mata dengan sikap menjaga kesehatan mata selama pembelajaran daring siswa kelas XI MIPA di SMAN Rambipuji Jember tahun pelajaran 2020/2021 dengan perolehan nilai signifikansi 0,000 < 0,05 yang artinya H0 ditolak dan Ha diterima. Sedangkan tingkat keeratan hubungannya tergolong dalam keeratan hubungan yang “sangat kuat” berdasarkan perolehan nilai koefisien korelasi yakni sebesar 0,851. Jadi, semakin tinggi pemahaman siswa pada materi sistem indra mata maka semakin tinggi pula sikap menjaga kesehatan mata pada siswa selama pembelajaran daring.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: m muhammad fadil
Date Deposited: 19 Apr 2022 01:38
Last Modified: 19 Apr 2022 01:38
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/3781

Actions (login required)

View Item View Item