Dwi Lestari, Dini (2024) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PAPAN PERKALIAN DUA DIMENSI PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA MATERI PERKALIAN SISWA KELAS 3 SDN PANTI 03. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
DINI DWI LESTARI_NIM_202101040009.pdf Download (7MB) |
Abstract
Media pembelajaran merupakan sebuah alat bantu atau alat peraga pandang berbentuk fisik yang digunakan oleh guru untuk merangsang akal pikiran siswa dalam proses pembelajaran yang menarik dengan tujuan untuk memudahkan siswa menerima materi yang diajarkan. Pada kegiatan pembelajaran khususnya untuk kelas 3 SDN Panti 03, disitulah guru pada saat mengajar mata pelajaran Matematika materi perkalian lebih cenderung menggunakan metode menghafal, tebak-tebak an dan menulis di papan, sehingga masih belum menggunakan media pembelajaran yang cukup nyata ada di depan mata, sehingga siswa hanya bisa menghafal hasil perkalian saja tetapi kurang memahami bagaimana cara menghitung hasil dari perkalian tersebut. Dengan begitu, maka perlu dikembangkan media pembelajaran papan perkalian dua dimensi yang berguna untuk membantu siswa memahami cara menghitung perkalian dan memudahkan siswa untuk mempelajari materi tersebut.
Rumusan masalah dalam skripsi ini adalah : 1) Bagaimana Desain Pengembangan Media Pembelajaran Paperdumen Pada Mata Pelajaran Matematika Materi Perkalian Siswa Kelas 3 SDN Panti 03, 2) Bagaimana Kelayakan Pengembangan Media Pembelajaran Paperdumen Pada Mata Pelajaran Matematika Materi Perkalian Siswa Kelas 3 SDN Panti 03. Tujuan Penelitian ini adalah : 1) Menghasilkan produk yang berupa Media Pembelajaran Paperdumen Pada Mata Pelajaran Matematika Materi Perkalian Siswa Kelas 3 SDN Panti 03, 2) Mengetahui Kelayakan Media Pembelajaran Paperdumen Pada Mata Pelajaran Materi Perkalian Siswa Kelas 3 SDN Panti 03.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian R&D dengan model pengembangan ADDIE, terdiri dari 5 tahap diantaranya analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa kelas 3 SDN Panti 03. Produk media pembelajaran Paperdumen ini divalidasi oleh 3 validator diantaranya validator ahli media, validator ahli materi dan validator ahli pengguna/pembelajaran/guru kelas.
Hasil persentase dari penelitian ini adalah : 1) Hasil persentase kelayakan media pembelajaran Paperdumen yang telah di uji oleh 3 validator diantaranya, hasil persentase ahli media yaitu 94%, hasil persentase ahli materi yaitu 90%, ,hasil persentase ahli pengguna/guru kelas yaitu 96%. Secara keseluruhan rata-rata penilaian dari para ahli validator menunjukkan kriteria layak, sedangkan, hasil uji respon dari 23 siswa juga mendapat persentase 92,5% yang berarti menarik. Sehingga dengan hal ini, maka media pembelajaran Paperdumen layak digunakan dalam kegiatan pembelajaran.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130313 Teacher Education and Professional Development of Educators 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Miss Dini Dwi Lestari |
Date Deposited: | 19 Dec 2024 09:01 |
Last Modified: | 19 Dec 2024 09:01 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/38213 |
Actions (login required)
View Item |