Ghozali, Mohamad Fatoni (2024) Pengembangan media pembelajaran berbasis articulate storyline 3 untuk mengajarkan materi perbandingan senilai dan berbalik nilai di SMPN 3 Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Mohamad Fatoni Ghozali_212101070046.pdf Download (7MB) |
Abstract
Pengembangan media pembelajaran adalah suatu media yang digunakan untuk pembelajaran yang dilakukan dengan menghasilkan produk didasarkan pada teori-teori pengembangan yang ada. Untuk menunjang keberhasilan proses pembelajaran di kelas, ada beberapa media pembelajaran yang digunakan, salah satunya yaitu media pembelajaran berbasis articulate storyline 3. Media pembelajaran ini digunakan sebagai alat bantu untuk belajar pada materi Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai.
Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk mendiskripsikan Kevalidan media pembelajaran. 2) Untuk mendiskripsikan kepraktisan media pembelajaran. 3) Untuk mendeskripsikan keefektifan media pembelajara berbasis articulate storyline 3 untuk mengajarkan materi Perbandingan Senilai dan Berbalik Nilai di SMPN 3 Jember
Penelitian ini merupakan jenis penelitian Research And Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE, yang terdiri dari lima tahapan. Tahapan yang dimaksud meliputi Analysis, Desain, Development, Implementation, dan Evaluation. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, angket respon siswa, dan soal post-test. Subjek pada penelitian ini yaitu siswa kelas VII I SMPN 3 Jember.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa 1) Media Pembelajaran Berbasis Articulate storyline 3 untuk mengajarkan materi perbandingan senilai dan berbalik nilai dinyatakan valid dengan skor validasi materi diperoleh 88,63%, validasi media diperoleh skor 81,25%, validasi post-test diperoleh skor 86,36%, validasi angket respon siswa diperoleh skor 81,25%, dengan nilai rata – ratanya adalah 84,37%. 2) Kepraktisan memperoleh skor yaitu 91,85%, maka media pembelajaran berbasis articulate storyline 3 dinyatakan sangat praktis. 3) Untuk keefektifan memperoleh skor 74,19%, maka dapat disimpulkan bahwa Media Pembelajaran berbasis Articulate storyline 3 untuk mengajarkan materi perbandingan senilai dan berbalik nilai di katakan efektif.
Kata Kunci: media pembelajaran, articulate storyline 3, hasil belajar
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0101 Pure Mathematics > 010111 Real and Complex Functions (incl. Several Variables) |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | Mohamad Fatoni Ghozali |
Date Deposited: | 23 Dec 2024 06:20 |
Last Modified: | 23 Dec 2024 06:20 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/38237 |
Actions (login required)
View Item |