Konsep Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dalam Menangkal Paham Radikal Islam. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri Jember, Pembimbing Skripsi: Dr. H. Abd. Muhith, S.Ag., M.Pd.I

Sovila Fauzi, - (2021) Konsep Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dalam Menangkal Paham Radikal Islam. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri Jember, Pembimbing Skripsi: Dr. H. Abd. Muhith, S.Ag., M.Pd.I. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.

[img] Text
Sovila Fauzi_084141192.pdf

Download (8MB)

Abstract

Sovila Fauzi. 2020. Konsep Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Dalam Menangkal Paham Radikal Islam. Skripsi, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri Jember, Pembimbing Skripsi: Dr. H. Abd. Muhith, S.Ag., M.Pd.I Kata Kunci: Konsep pembelajaran pendidikan agama Islam, paham radikal/radikalisme Radikalisme dalam Islam merupakan suatu masalah yang sangat serius, yang mana hal ini menjadi ancaman bagi umat Islam karena dapat memecah belah persatuan dan kesatuan umat Islam. Oleh karena itu, pendidikan yang menjadi tempat awal anak belajar di luar lingkungan keluarga harus bisa mencegah bahaya penyebaran sifat-sifat radikalisme sejak dini melalui pembelajaran yang dapat mencegah dan menghindarkan mereka dari sifat radikalisme khususnya radikalisme dalam Islam. Oleh sebab itu Pembelajaran pendidikan agama Islam sangat dibutuhkan dalam upaya melawan paham radikal yang akhir-akhir ini marak menjadi perbincangan dan masalah bagi bangsa dan umat Islam itu sendiri. Berdasarkan latar belakang masalah diatas, maka fokus kajian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana Upaya menangkal paham radikal melalui pembelajaran pendidikan agama Islam? 2) Bagaimana langkah-langkah penerapan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dalam upaya menangkal paham radikal Islam? Kemudia dari fokus kajian diatas maka penelitian ini memiliki tujuan: 1) Untuk mengetahui Upaya menangkal paham radikal melalui pembelajaran pendidikan agama Islam! 2) untuk mengetahui langkah-langkah penerapan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam dalam upaya menangkal paham radikal Islam! Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif jenis library research. Peneliti melakukan pengumpulan sumber-sumber data yang relevan dengan fokus kajian dengan cara dokumentasi. Kemudian dianalisis menggunakan content analysis yang keabsahan datanya diuji dengan triangulasi sumber. Dari situ kemudian penelitian ini menghasilkan kesimpulan sebagai berikut: 1) Upaya menangkal paham radikal melalui pembelajaran pendidikan agama Islam dapat dilaksanakan dengan penerapan pembelajaran agama Islam berwawasan Multikultural. Dimana pendidikan agama berwawasan multicultural, pendidikan diharapkan mampu dan dapat membuat peserta didik memiliki dan selalu mengedepankan sikap toleransi dan juga saling menghargai serta menghilangkan sifat merasa paling benar karena termasuk golongan mayoritas, serta sebagai upaya nyata dalam menangkal dan menghindarkan peserta didik dari bahaya sifat radikal. 2) Langkah-langkah penerapan pendidikan agama berwawasan multikultural sendiri bisa menggunakan beberapa metode dan pendekatan. Dimana metode tersebut antara lain: metode kontribusi, pengayaan, transformative, dan yang terakhir Pembuatan Keputusan dan Aksi Sosial. Selain itu, penerapan pendidikan agama Islam bisa melalui pendekatan-pendekatan berikut: Pertama, pendekatan Historis, Kedua, pendekatan Sosiologis, Ketiga, Kultural, Keempat, Pendekatan Psikologis, Kelima, Pendekatan Estetik, dan yang terakhir Pendekatan Berperspektif Gender

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: muhammad iqbal abdilah
Date Deposited: 23 May 2022 03:50
Last Modified: 23 May 2022 03:50
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/3946

Actions (login required)

View Item View Item