Pengembangan Motorik Halus Melalui Kegiatan Menempel Daun Kering Pada Kelompok B Di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember.

Nining Sri Wahyuni, - (2021) Pengembangan Motorik Halus Melalui Kegiatan Menempel Daun Kering Pada Kelompok B Di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini.

[img] Text
Nining Sri Wahyuni_T20165012.pdf

Download (10MB)

Abstract

Nining Sri Wahyuni, 2021: Pengembangan Motorik Halus Melalui Kegiatan Menempel Daun Kering Pada Kelompok B Di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember. Kata Kunci : Motorik Halus Menempel Daun Kering Pembelajaran adalah proses interaksi peserta didik dengan pendidik dan sumber belajar pada suatu lingkungan belajar. Perkembangan motorik halus ialah meningkatkan perkoordinasian gerak tubuh yang melibatkan otot dan syaraf-syaraf yang jauh lebih kecil atau detail. Kegiatan daun kering ini adalah dimana anak mengelem, menggunakan ibu jari dan telunjuk serta menempelkan, dari gerakan-gerakan motorik halus mengelem dan menempelkan anak akan mengalami perkembangan. Berdasarkan hal tersebut peneliti melakukan penelitian di TK Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember yang menerapkan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering. fokus masalah yang diteliti di skripsi ini adalah : 1) Bagaimana perencanaan pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember?, 2) Bagaimana pelaksanaan pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember?, 3) Bagaimana evaluasi pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember?. Tujuan penelitian ini adalah : 1). Mendeskripsikan perencanaan pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember. 2) Mendeskripsikan pelaksanaan pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember. 3) Mendeskripsikan evaluasi pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim Kemuningsari Kidul Jenggawah Jember. Untuk mengidentifikasi permasalahan tersebut, penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif, menganalisis pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempeldaun kering pada kelompok B di tk terpadu baiturrohim. Adapun teknik pengumpulan data menggunakan wawancara semi terstruktur, observasi nonpartisipan, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. sedangkan untuk menentukan keabsahan data dengan teknik triangulasi dan sumber. Berdasarkan penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan : 1) perencanaan pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim dengan mengadakan Rapat Kerja (RAKER) yang sudah diprogramkan diawal sebelum pembelajaran berlangsung untuk membahas PROTA, PROSEM, RPPM, RPPH dan tema, model, media apa yang tepat untuk dilakukan dalam pembelajaran. 2) pelaksanaan pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim terdiri dari kegiatan awal, kegiatan tambahan, dan kegiatan pengembangan. 3) evaluasi pengembangan motorik halus melalui kegiatan menempel daun kering pada kelompok B di Tk Terpadu Baiturrohim menggunakan skala pencapaian perkembangan mingguan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: muhammad fredi afan
Date Deposited: 21 Apr 2022 07:58
Last Modified: 21 Apr 2022 07:58
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/4168

Actions (login required)

View Item View Item