Zakiah, Ulfatun (2021) Pengaruh Prokrastinasi Akademik terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa Kelas VIIIdi MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo Tahun Pelajaran 2021/2022. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
Text
Ulfatun Zakiah_T20177040(4).pdf Download (12MB) |
Abstract
ABSTRAK
Ulfatun Zakiah, 2021: Pengaruh Prokrastinasi Akademik terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa Kelas VIII di MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo Tahun Pelajaran 2021/2022.
Kata Kunci: Prokrastinasi Akademik dan Prestasi Belajar
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya faktor yang memengaruhi prestasi belajar diantaranya adalah prokrastinasi akademik. Prokrastinasi akademik merupakan perilaku menunda untuk mengerjakan suatu tugas yang berhubungan dengan tugas akademik dan prestasi belajar merupakan hasil dari suatu kegiatan pembelajaran.
Rumusan masalah yang diteliti dalam penelitian ini adalah bagaimana prokrastinasi akademik dan prestasi belajar matematika siswa kelas VIII di MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo tahun pelajaran 2021/2022 serta adakah pengaruh prokrastinasi akademik terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII di MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo tahun pelajaran 2021/2022.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan prokrastinasi akademik dan prestasi belajar matematika siswa kelas VIII di MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo tahun pelajaran 2021/2022 selain itu untuk mengetahui pengaruh prokrastinasi akademik terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII di MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo tahun pelajaran 2021/2022.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif kausal yang dilakukan di MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo. Populasi meliputi seluruh siswa kelas VIII yang berjumlah 116 siswa. Penentuan jumlah sampel menggunakan rumus slovin didapat 60 siswa dengan teknik pengambilan sampel menggunakan cluster random sampling. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan dokumen dan angket. Sedangkan untuk teknik analisis data menggunakan statistik deskriptif dan statistik inferensial, pada statistik inferensial menggunakan analisis regresi linier sederhana.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) prokrastinasi akademik siswa kelas VIII di MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo dari 60 sampel yang diambil oleh peneliti , terdapat 25 siswa dengan kategori rendah (41,66%), 22 siswa dengan kategori sedang (36,66%), 10 siswa dengan kategori tinggi (16,66%), dan 3 siswa dengan kategori sangat rendah (5%), 2) Prestasi belajar siswa kelas VIII MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo menunjukkan bahwa nilai siswa sudah dapat dikatakan baik yakni dengan 32 siswa dengan kategori tinggi (53,33%), dan 28 siswa dengan kategori sangat tinggi (46,66%), 3) Berdasarkan nilai Fhitung sebesar 65,120 lebih besar dari Ftabel sebesar 4,00 pada α = 0,05 menunjukkan bahwa persamaan regresi diterima dan dari hasil uji statistik t diperoleh thitung sebesar –(8,070) lebih besar dari ttabel sebesar 2,002, dengan sig. sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05. Hal ini dapat diartikan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dan negatif prokrastinasi akademik terhadap prestasi belajar matematika siswa kelas VIII di MTs Bustanul Faizin Besuki Situbondo Tahun Pelajaran 2021/2022.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0103 Numerical and Computational mathematics > 010301 Numerical Analysis 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0103 Numerical and Computational mathematics > 010399 Numerical and Computational Mathematics not elsewhere classified 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130202 Curriculum and Pedagogy Theory and Development 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | Ms Ulfatun Zakiah |
Date Deposited: | 09 Mar 2022 06:33 |
Last Modified: | 09 Mar 2022 06:33 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/4496 |
Actions (login required)
View Item |