PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MULTIPLY CARD PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV DI SEKOLAH DASAR TEGALWANGI 05 UMBULSARI JEMBER TAHUN PELAJARAN 2024/2025

miflakhul kamilah, suryani iza (2025) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MULTIPLY CARD PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS IV DI SEKOLAH DASAR TEGALWANGI 05 UMBULSARI JEMBER TAHUN PELAJARAN 2024/2025. Undergraduate thesis, uin khas.

[img] Text
SKRIPSI SURYANI IZA WATERMARK.pdf

Download (2MB)

Abstract

Suryani Iza Miflakhul Kamilah, 2025: Pengembangan Media Pembelajaran Multiply Card Pada Pembelajaran Matematika Kelas IV di Sekolah Dasar Tegalwangi 05 Umbulsari Jember Tahun Pelajaran 2024/2025.

Kata Kunci :Media multiply card,matematika,pembagian bilangan cacah

Penggunaan media pembelajaraan ini didasari pada hasil pra observasi di Sekolah Dasar Tegalwangi 05 yang menunjukkan bahwa siswa-siswi pada proses belajar merasa kesulitan dalam menyerap materi yang disampaikan oleh guru karena media pembelajaran yang digunakan kebanyakan masih terbatas pada buku penyajian materi yang sudah disediakan oleh sekolah.Selain itu,Permasalahan lain yang terjadi di lapangan adalah banyaknya guru yang belum mampu untuk mewujudkan sebuah pembelajaran dengan melibatkan media pembelajaran yang dapat memotivasi siswa dalam belajar dan mampu memahami materi pembelajaran secara optimal. Maka dengan adanya media pembelajaran tersebut peserta dapat meningkatkan motivasi serta minat dalam proses pembelajara.
Rumusan masalah dari tujuan penelitian ini adalah:(1)Bagaimanakah kelayakan dari media pembelajaran Multiply Card pada pembelajaran matematika siswa kelas IV di Sekolah Dasar Tegalwangi 05 Umbulsari Jember tahun pelajaran 2024/2025.(2)Bagaimanakah efektivitas media pembelajaran Multiply Card pada pembelajaran matematika siswa kelas IV Sekolah Dasar Tegalwangi 05 Umbulsari Jember tahun pelajaran 2024/2025.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan R&D dengan model pengembangan ADDIE, pada model ini memiliki lima tahapan yaitu (1) Analisis, (2) Desain, (3) Pengembangan, (4) Implementasi, (5) Evaluasi. Untuk teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, angket (kuisioner), dan lembar soal tes.
Hasil penelitian dan pengembangan ini menunjukkan yaitu (1) berdasarkan uji validasi kelayakan media, hasil dari kelayakan media ini yaitu validasi dari ahli media mendapatkan hasil sebesar 78 %, Validasi ahli materi sebesar 84%, dan validasi dari ahli pembelajaran yaitu sebesar 96 % dengan kategori sangat layak. (2) kepraktisan penggunaan media pembelajaran multiply card diketahui dari hasil pengisian angket respon peserta didik dengan hasil presentase 79,6% dengan kategori sangat layak. (3) Keefektivitasan penggunaan media multiply card diukur menggunakan pretest dan posttest.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130201 Creative Arts, Media and Communication Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Suryani iza Miflakhul kamilah
Date Deposited: 02 Jul 2025 15:24
Last Modified: 02 Jul 2025 15:24
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/45111

Actions (login required)

View Item View Item