Analisis Profitabilitas Pada UMKM Fashion Di Kabupaten Jember Yang Menggunakan Fitur Tiktok Shop

Zahro, Siti Fatimatus (2025) Analisis Profitabilitas Pada UMKM Fashion Di Kabupaten Jember Yang Menggunakan Fitur Tiktok Shop. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Siti Fatimatus Zahro - Skrispi (TTD, Watermark).pdf

Download (4MB)

Abstract

Kata Kunci: profitabilitas, UMKM, Tiktok Shop
Perkembangan TikTok Shop di Indonesia menunjukkan bahwa platform ini bisa
membantu UMKM berjualan online, tetapi juga menghadapi masalah hukum yang
serius. Penutupan sementara pada tahun 2023 karena masalah perdagangan menekankan
pentingnya mengikuti aturan. Kembalinya TikTok Shop, bekerja sama dengan PT GoTo
Gojek Tokopedia, memberikan harapan baru bagi UMKM untuk kembali mendapatkan
penghasilan. Ke depan, kerja sama yang baik dan aturan yang mendukung akan sangat
penting agar UMKM bisa sukses menggunakan platform digital untuk mengembangkan
bisnis mereka.
Fokus pada penelitian ini adalah 1. Bagaimana kondisi profitabilitas saat
penghapusan dan setelah penghapusan Tiktok Shop pada UMKM fashion di kabupaten
Jember 2. Bagaimana strategi UMKM fashion di kabupaten Jember untuk meningkatkan
laba setelah penghapusan fitur Tiktok Shop.
Tujuan pada penelitian ini adalah 1. Dapat mengetahui kondisi profitabilitas saat
penghapusan dan setelah penghapuan Tiktok Shop pada UMKM fashion di kabupaten
Jember, 2. Dapat mengetahui strategi UMKM fashion di kabupaten Jember untuk
meningkatkan profitabilitas setelah penghapusan fitur Tiktok Shop.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif.
Lokasi penelitian ini UMKM reseller di bidang fashion di Kabupaten Jember yang
berjualan atau pendapatannya dari berbisnis di Tiktok Shop. Teknik pengumpulan data
menggunakan observasi, wawancara (interview), dan dokumentasi. Teknik analisis data
menggunakan purposive, penyajian data, dan kesimpulan. Keabsahan data
menggunakan triangulasi sumber data dan triangulasi teknik.
Hasil penelitian yaitu 1. Penggunaan TikTok Shop tidak memberikan dampak
besar pada keuntungan UMKM fashion di Kabupaten Jember, terutama dalam hal
Return On Asset (ROA) dan Return On Equity (ROE). Banyak pelaku UMKM masih
mengandalkan toko fisik karena konsumen lebih suka melihat dan mencoba produk
secara langsung. 2. Setelah penghapusan TikTok Shop, UMKM di Kabupaten Jember
tetap beradaptasi dengan baik meskipun fitur tersebut tidak berpengaruh besar pada
keuntungan mereka. Mereka mengoptimalkan pemasaran digital melalui media sosial
dan iklan murah untuk menarik perhatian konsumen. Strategi pemasaran yang
digunakan termasuk konten menarik dan interaksi melalui aplikasi pesan seperti
WhatsApp Business, yang membuat pengalaman belanja lebih personal. UMKM juga
menerapkan kerangka 5W+1H untuk memahami pasar dan kebutuhan pelanggan. Ini
membantu mereka merencanakan strategi yang baik antara penjualan online dan offline,
serta mengatur anggaran pemasaran dengan efisien. Dengan cara ini, mereka berhasil
meningkatkan pangsa pasar dan loyalitas pelanggan meskipun menghadapi tantangan.
Strategi pemasaran yang terstruktur ini mendukung pertumbuhan bisnis jangka panjang.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 14 ECONOMICS > 1499 Other Economics > 149999 Economics not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Akuntansi Syariah
Depositing User: Mrs Siti Fatimatus Zahro
Date Deposited: 06 Jul 2025 11:58
Last Modified: 06 Jul 2025 11:58
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/47100

Actions (login required)

View Item View Item