Pembinaan Akhlak Siswa Pecinta Alam di SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo-Jember

MUHAMAD MUSEKI, - (2020) Pembinaan Akhlak Siswa Pecinta Alam di SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo-Jember. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.

[img] Text
MUHAMAD MUSEKI_084131226.pdf

Download (17MB)

Abstract

Muhamad Museki, 2020 : Pembinaan Akhlak Siswa Pecinta Alam di SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo-Jember Pembinaan akhlak adalah suatu usaha/kegiatan untuk mempertahankan dan menyempurnakan akhlak seseorang dalam menjalankan kehidupan sehari-hari. Pembinaan akhlak dimaksudkan untuk mengubah perilaku atau akhlak tercela menjadi akhlak yang baik. SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo-Jember adalah salah satu lembaga pendidikan yang memiliki siswa pecinta alam, dimana dalam kegiatannya lebih banyak di luar lingkungan sekolah. Sehingga SMA 04 Ma’arif memberikan pembinaan akhlak terhadap siswanya melalui proses, cara dan tindakan tertentu. Fokus penelitian dalam penelitian ini yaitu, 1) Bagaimana Proses Pembinaan Akhlak Siswa Pecinta Alam di SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo?, 2) Bagaimana Cara dan Tindakan Pembinaan Akhlak Siswa Pecinta Alam di SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo? Penelitian ini bertujuan untuk, 1) Mendeskripsikan Proses Pembinaan Akhlak Siswa Pecinta Alam di SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo, 2) Mendeskripsikan Cara dan Tindakan Pembinaan Akhlak Siswa Pecinta Alam di SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Penentuan subyek penelitian menggunakan teknik purposive dan teknik pengumpulan data dengan obeservasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan teori Miles, yakni dengan tiga langkah : Kondensasi data (data condensation), menyajikan data (data display), dan menarik simpulan atau verifikasi (conclusion drawing and verification). Teknik keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa proses pembinaan akhlak terhadap siswa pecinta alam di SMA 04 Ma’arif Perintis Tempurejo-Jember adalah dengan menggunakan metode ceramah, metode dialog dan metode keteladanan. Metode ceramah yang dimaksud adalah metode yang cenderung dilakukan di dalam kelas (namun memungkinkan juga di luar kelas), sehingga metode ini membuat guru lebih berperan aktif daripada siswa. Metode Dialog dinilai lebih dilaksanakan di SMA 04 Ma’arif karena metode ini bisa dilakukan di dalam kelas maupun luar kelas, sehingga siswa yang ikut pecinta alam juga bisa menerima pembinaan akhlak pada saat berkegiatan di luar lingkungan sekolah. Metode keteladanan adalah metode yang digunakan SMA 04 Ma’arif dengan sasaran utamanya guru atau tenaga pendidik untuk memberikan contoh atau teladan yang baik pada siswa. Adapun cara dan tindakan pembinaan akhlak siswa pecinta alam di SMA 04 Ma’arif menggunakan beberapa langkah yang dalam realisasinya harus mengandung tiga prinsip pokok yakni : hablum minallah, hablum minannas dan hablum minal alam. Secara teknis langkah-langkah yang dilakukan dalam rangka membina akhlak siswa antara lain melalui pembiasaan, kajian keilmuan, peningkatan kualitas/kompetensi dan atau potensi siswa, serta kegiatan sosial. Kata Kunci : Pembinaan Akhlak, Siswa Pecinta Alam

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Mr Ifan Ali Mufti
Date Deposited: 24 Mar 2022 02:38
Last Modified: 24 Mar 2022 02:38
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/4897

Actions (login required)

View Item View Item