UMI YURIDATUL LAILI, - (2021) implementasi pembelajaran fikih di Madrasah Tsanawiyah Ma’arif Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.
Text
UMI YURIDATUL LAILI_T20161225.pdf Download (7MB) |
Abstract
Umi yuridatul laili, 2021 : implementasi pembelajaran fikih di Madrasah Tsanawiyah Ma’arif Ambulu Tahun Pelajaran 2019/2020 Kata kunci: Metode Pembelajaran fikih pembelajaran fikih adalah upaya yang dilakukan oleh guru dalam menyampaikan sebuah materi fikih agar tercapainya tujuan pembelajaran fikih yang PAIKEMI (Pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, Menyenangkan dan Islami). Dalam hal ini pemeblajaran fikih yang dimaksud merupakan pmbelajaran fikih melalui kitab Fathul Qarib. Tujuan dari pembelajaran ini yakni untuk mencetak generasi islami yang mengerti hukum sejak dini agar tidak mudah dalam menghukumi suatu permasalahan. Berdasarkan latar belakang tersebut, fokus penelitian ini sebagai berikut. 1.) Bagaimana perencanaan implementasi pembelajaran fikih melalui kitab fathul qarib? 2.) Bagaimana pelaksanaan implementasi pembelajaran fikih melalui kitab fathul qarib? 3.) Bagaimana evaluasi implementasi pembelajaran fikih melalui kitab fathul qarib? Tujuan penelitian adalah, sebagai berikut. 1) Untuk mendeskripsikan bagaimana perencanaan implementasi pembelajaran fikih melalui kitab fathul qarib. 2) Untuk mendeskripsikan bagaimana pelaksanaan implementasi pembelajaran fikih melalui kitab fathul qarib. 3) Untuk mendeskripsikan bagaimana evaluasi implementasi pembelajaran fikih melalui kitab fathul qarib. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah study kasus dengan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yaitu, observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan model interaktif Miles and Huberman dengan langkah-langkah Pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data yang digunakan yaitu, triangulasi sumber dan teknik. Hasil penelitian dari pembelajaran fikih yakni sebagai berikut. Adanya perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi yang dilakukan oleh guru. 1. Perencanaan pembelajaran dalam penelitian ini yakni tidak adanya perangkat pembelajaran berupa silabus dan RPP untuk proses pembelajaran serta adanya guru yang menyiapkan bahan ajar berupa hard file yang isinya terdapat beberapa fasal yang diambil dari kitab Fathul Qarib. 2. Pelaksanaan pemeblajaran ini menggunakan metode ceramah dan Tanya jawab, memaknai kitab dengan menggunakan pegon jawa, alokasi waktu ±60 menit dengan menggunakan bahan ajar dari guru dan sumber belajar langsung menggunkan kitab Fathul Qarib dan yang 3. evaluasinya dengan tidak menggunakan tes tertulis maupun tes lisan serta Nilai diambil dari kemampuan siswa dalam memahami dan membaca kitab yang dimaknai oleh peserta didik.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | Mr Ifan Ali Mufti |
Date Deposited: | 24 Mar 2022 02:51 |
Last Modified: | 24 Mar 2022 02:51 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/4922 |
Actions (login required)
View Item |