Pengaruh Pelatihan dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember

Saputra, Mochammad Ilham (2025) Pengaruh Pelatihan dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Mochammad Ilham Saputra_211103040013.pdf

Download (20MB)

Abstract

Mochammad Ilham Saputra, 2025, Pengaruh Pelatihan dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Karyawan di Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember

Kata kunci: Pelatihan, Disiplin Kerja, Kinerja Karyawan, Lembaga Pendidikan Al-Amien Jember

Sebuah perusahaan tentu memiliki sumber daya manusia yang menjadi aset penting karena bertindak sebagai operasional perusahaan. Maka dari itu, diperlukan sumber daya manusia berkualitas yang didapatkan melalui pelatihan dan disiplin kerja karyawan agar kinerjanya meningkat. Kinerja karyawan inilah yang menjadi salah satu syarat sumber daya manusia yang berkualitas. Berbeda dengan Lembaga Pendidikan Al- Baitul Amien Jember yang mempunyai sumber daya yang melimpah karena memiliki beberapa aspek yang tidak dimiliki oleh perusahaan maupun organisasi lainnya seperti banyaknya jumlah murid & karyawan serta mempunyai beberapa sub-lembaga pendidikan dari tingkat Kelompok Bermain (KB) hingga tingkat SMP serta lembaga Al-Qur’an. Namun selama 4 tahun belakangan, kinerja karyawan di Lembaga ini cenderung berfluktuatif. Hal ini disebabkan karena kurangnya kedisiplinan karyawan & jenis pelatihan yang diberikan cenderung tidak sesuai dengan kebutuhan karyawan sehingga mempengaruhi kinerjanya. Rumusan masalah penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana pelatihan berpengaruh terhadap kinerja karyawan di Lembaga pendidikan Al-Baitul Amien Jember? 2) Bagaimana disiplin kerja berpengaruh terhadap kinerja karyawan di Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember?
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Menganalisis pengaruh pelatihan terhadap kinerja karyawan di Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember. 2) Menganalisis pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja karyawan di Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan analisis regresi linear berganda. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan teknik pengambilan sampel yakni purposive sampling dengan syarat pegawai tetap, minimal kerja 2 tahun dan pernah mengikuti diklat pra jabatan yang dilaksanakan oleh Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember. Sumber data pada penelitian ini yaitu data primer yang diperoleh peneliti dari hasil penyebaran kuesioner dengan google form kepada 60 orang karyawan Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember yang selanjutnya dihitung dan dianalisis secara statistik menggunakan program SPSS 27.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, secara parsial variabel pelatihan memiliki pengaruh positif signifikan sebesar 19,4% terhadap kinerja karyawan di Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember selama penelitian yakni 0,194 dengan nilai signifikansi 0,021. Pada variabel disiplin kerja pengaruh positif signifikan sebesar 39,4% terhadap kinerja karyawan di Lembaga Pendidikan Al-Baitul Amien Jember selama penelitian yakni 0,394 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1508 Other1503 Commerce, Management, Tourism and Services > 159999 Commerce, Management, Tourism and Services not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi > Manajemen Dakwah
Depositing User: Mr Mochammad Ilham Saputra
Date Deposited: 07 Jan 2026 07:37
Last Modified: 07 Jan 2026 07:37
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/51790

Actions (login required)

View Item View Item