Cahaya Riadi, Bulan (2025) ANALISIS KEMAMPUAN VISUAL - SPASIAL SISWA KELAS XII DALAM MENYELESAIKAN SOAL DIMENSI TIGA MENGGUNAKAN GEOGEBRA BERDASARKAN GAYA BELAJAR DI MA ASHRI JEMBER. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
|
Text
BULAN CAHAYA RIADI_211101070011.pdf Download (8MB) |
Abstract
Kemampuan visual-spasial merupakan aspek penting dalam pembelajaran dimensi tiga karena menuntut siswa untuk memvisualisasikan objek ruang, memahami hubungan antar unsur bangun ruang, serta menentukan jarak dan posisi secara tepat. Namun, perbedaan gaya belajar menyebabkan variasi cara siswa dalam menerima dan mengolah informasi geometris. GeoGebra digunakan sebagai media pendukung untuk membantu proses visualisasi dan pemahaman konsep ruang secara dinamis. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan gambaran kemampuan visual-spasial siswa berdasarkan kategori gaya belajar serta menjadi bahan pertimbangan bagi guru dalam merancang pembelajaran dimensi tiga yang lebih efektif.
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan kemampuan visual-spasial siswa dengan gaya belajar visual dalam menyelesaikan soal dimensi tiga menggunakan Geogebra di MA ASHRI Jember, 2) Mendeskripsikan kemampuan visual-spasial siswa dengan gaya belajar auditorial dalam menyelesaikan soal dimensi tiga menggunakan Geogebra di MA ASHRI Jember, 3) Mendeskripsikan kemampuan visual-spasial siswa dengan gaya belajar kinestetik dalam menyelesaikan soal dimensi tiga menggunakan Geogebra di MA ASHRI Jember.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan teknik pengumpulan data yaitu dengan angket, tes dan wawancara. Subyek pada penelitian ini terdiri dari 1 siswa dengan gaya belajar visual, 1 siswa dengan gaya belajar auditorial, dan 1 siswa dengan gaya belajar kinestetik. Teknik analisis pada penelitian ini adalah kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik.
Hasil penelitian ini adalah 1) Siswa dengan gaya belajar visual mampu menguasai empat indikator kemampuan visual-spasial, yaitu pengimajinasian (imagination), pengonsepan (conceptualization), pemecahan masalah (problem solving) dan pencarian pola (pattern seeking). 2) Siswa dengan gaya belajar auditorial mampu menguasai dua indikator kemampuan visual-spasial, yaitu pengonsepan (conceptualization) dan pemecahan Kata Kunci : Kemampuan Visual-Spasial, Gaya Belajar, Geogebra
Kemampuan visual-spasial merupakan aspek penting dalam pembelajaran dimensi tiga karena menuntut siswa untuk memvisualisasikan objek ruang, memahami hubungan antar unsur bangun ruang, serta menentukan jarak dan posisi secara tepat. Namun, perbedaan gaya belajar menyebabkan variasi cara siswa dalam menerima dan mengolah informasi geometris. GeoGebra digunakan sebagai media pendukung untuk membantu proses visualisasi dan pemahaman konsep ruang secara dinamis. Hasil penelitian diharapkan dapat memberikan gambaran kemampuan visual-spasial siswa berdasarkan kategori gaya belajar serta menjadi bahan pertimbangan bagi guru dalam merancang pembelajaran dimensi tiga yang lebih efektif.
Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan kemampuan visual-spasial siswa dengan gaya belajar visual dalam menyelesaikan soal dimensi tiga menggunakan Geogebra di MA ASHRI Jember, 2) Mendeskripsikan kemampuan visual-spasial siswa dengan gaya belajar auditorial dalam menyelesaikan soal dimensi tiga menggunakan Geogebra di MA ASHRI Jember, 3) Mendeskripsikan kemampuan visual-spasial siswa dengan gaya belajar kinestetik dalam menyelesaikan soal dimensi tiga menggunakan Geogebra di MA ASHRI Jember.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif dan teknik pengumpulan data yaitu dengan angket, tes dan wawancara. Subyek pada penelitian ini terdiri dari 1 siswa dengan gaya belajar visual, 1 siswa dengan gaya belajar auditorial, dan 1 siswa dengan gaya belajar kinestetik. Teknik analisis pada penelitian ini adalah kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Keabsahan data menggunakan triangulasi teknik.
Hasil penelitian ini adalah 1) Siswa dengan gaya belajar visual mampu menguasai empat indikator kemampuan visual-spasial, yaitu pengimajinasian (imagination), pengonsepan (conceptualization), pemecahan masalah (problem solving) dan pencarian pola (pattern seeking). 2) Siswa dengan gaya belajar auditorial mampu menguasai dua indikator kemampuan visual-spasial, yaitu pengonsepan (conceptualization) dan pemecahan masalah (problem solving). 3) Siswa dengan gaya belajar kinestetik mampu menguasai tiga indikator kemampuan visual-spasial, yaitu pengonsepan (conceptualization), pemecahan masalah (problem solving) dan pencarian pola (pattern seeking).
masalah (problem solving). 3) Siswa dengan gaya belajar kinestetik mampu menguasai tiga indikator kemampuan visual-spasial, yaitu pengonsepan (conceptualization), pemecahan masalah (problem solving) dan pencarian pola (pattern seeking).
Kata Kunci : Kemampuan Visual-Spasial, Gaya Belajar, Geogebra
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | 01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0199 Other Mathematical Sciences > 019999 Mathematical Sciences not elsewhere classified |
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
| Depositing User: | Bulan Cahaya Riadi |
| Date Deposited: | 08 Jan 2026 04:14 |
| Last Modified: | 08 Jan 2026 04:14 |
| URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/51921 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
