Firmansyah, Mochammad Agus Aerio (2025) Pengembangan Modul Fikih Berbasis Kitab Masā’ilut Ta'līm pada bab Ṭhahārah: Upaya Implementasi Pendekatan Deep Learning dalam Kehidupan Santri Kelas III Diniyyah Pondok Pesantren Fatihul Ulum Al Mahfudz Manggisan Tanggul Jember. Undergraduate thesis, UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember.
|
Text
Skripsi aerioo distribusi perpuss.pdf Download (9MB) |
Abstract
Keterbatasan sumber belajar yang relevan dan mudah dipahami menjadi tantangan dalam pembelajaran fikih bagi santri kelas III diniyyah. Salah satu solusi untuk mengatasi permasalahan ini adalah pengembangan modul pembelajaran berbasis kitab klasik, yang tidak hanya menyajikan materi secara sistematis, tetapi juga memfasilitasi pemahaman mendalam melalui pendekatan deep learning.
Penelitian ini bertujuan: (1) mendeskripsikan proses pengembangan modul fikih berbasis kitab Masā’ilut Ta‘līm pada bab ṭhahārah; (2) mengetahui tingkat kevalidan dan kepraktisan modul; serta (3) menilai keefektifan modul dalam implementasi pendekatan deep learning pada santri kelas III diniyyah.
Penelitian menggunakan model pengembangan ADDIE yang mencakup lima tahap: Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Analisis dilakukan untuk mengidentifikasi kebutuhan pembelajaran, karakteristik santri, dan kendala dalam memahami materi ṭhahārah. Tahap desain menyusun kerangka modul dan instrumen validasi, sedangkan tahap pengembangan memproduksi modul, validasi oleh ahli materi dan media, serta revisi untuk penyempurnaan produk. Implementasi dilakukan pada 20 santri kelas III diniyyah untuk menilai kepraktisan dan keefektifan modul. Evaluasi dilakukan formatif melalui validasi ahli, angket guru dan santri, serta observasi perilaku santri di luar kelas.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa modul fikih berbasis kitab Masā’ilut Ta‘līm valid dengan rata-rata skor 82,14%. Analisis kepraktisan menunjukkan skor angket guru sebesar 85% dan santri 85,53%, mengindikasikan modul sangat praktis. Analisis keefektifan melalui lembar observasi guru, observasi peneliti, dan observasi perilaku santri memperoleh skor masing-masing 80%, 90%, dan 93,75%, yang menunjukkan peningkatan penguasaan materi melalui pendekatan deep learning, tercermin dari keterlibatan aktif santri dalam mengonstruksi pengetahuan serta mengaitkannya dengan pengalaman dan penerapan nilai-nilai fikih dalam kehidupan sehari-hari.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Subjects: | 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130211 Religion Curriculum and Pedagogy 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
| Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
| Depositing User: | MOCHAMMAD AGUS AERIO FIRMANSYAH |
| Date Deposited: | 08 Jan 2026 07:11 |
| Last Modified: | 08 Jan 2026 07:11 |
| URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/51954 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
