Himmatul Ulliyah, - (2021) Implementasi Model POE (Predict-Observe-Explain) dalam Pembelajaran IPA pada Peserta Didik Kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.
Text
Himmatul Ulliyah_T20174067.pdf Download (7MB) |
Abstract
Himmatul Ulliyah, 2021: Implementasi Model POE (Predict-Observe-Explain) dalam Pembelajaran IPA pada Peserta Didik Kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang. Kata kunci: Implementasi, Model POE (Predict-Observe-Explain), Pembelajaran IPA Model POE (Predict-Observe and Explain) merupakan salah satu model pembelajaran IPA aktif yang diimplementasikan di kelas VI Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang. Implementasi model POE dalam pembelajaran IPA merupakan sebuah perpaduan yang menarik, sebab dalam model POE terdapat tiga tahapan yang didalamnya memuat karakteristik khas pembelajaran IPA, yaitu Predict (memprediksi), Observe (mengobservasi) dan Explain (menyampaikan). Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana perencanaan Model POE (Predict-Observe-Explain) dalam Pembelajaran IPA pada Peserta Didik Kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang? 2) Bagaimana pelaksanaan Model POE (Predict-Observe-Explain) dalam Pembelajaran IPA pada Peserta Didik Kelas VI pada di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang? 3) Bagaimana evaluasi Model POE (Predict-Observe-Explain) dalam Pembelajaran IPA pada Peserta Didik Kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang?. Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan perencanaan Model POE (Predict-Observe-Explain) dalam Pembelajaran IPA pada Peserta Didik Kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang. 2) Mendeskripsikan pelaksanaan Model POE (Predict-Observe-Explain) dalam Pembelajaran IPA pada Peserta Didik Kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang. 3) Mendeskripsikan evaluasi Model POE (Predict-Observe-Explain) dalam Pembelajaran IPA pada Peserta Didik Kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Penentuan subjek penelitian menggunakan purposive. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis data lapangan model Miles, Huberman dan Saldana yang meliputi data reduction (reduksi data), data display (penyajian data), dan conclusion drawing/ verification (penarikan kesimpulan dan verifikasi). Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dan teknik. Hasil kesimpulan penelitian ini adalah 1. Perencanaan model POE (Predict-Observe-Explain) dalam pembelajaran IPA dilakukan guru dengan menetapkan silabus pembelajaran, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) dan penentuan media pembelajaran yang relevan dengan model pembelajaran POE, 2. Pelaksanaan model POE (Predict-Observe-Explain) dalam pembelajaran IPA meliputi kegiatan pendahuluan, kegiatan inti yang memuat tahapan predict (prediksi), observe (pengamatan), explain (menyampaikan) dan kegiatan penutup, 3. Evaluasi model pembelajaran POE (Predict-Observe-Explain) dalam pembelajaran IPA mengacu pada aspek afektif menggunakan penilaian sikap, aspek kognitif menggunakan penilaian tertulis dengan bentuk uraian, aspek vii psikomotorik menggunakan penilaian kinerja dengan bentuk checklist (daftar cek). Implementasi model POE (Predict-Observe-Explain) dalam pembelajaran IPA pada peserta didik kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang memiliki beberapa kelebihan, yaitu: a) Guru telah merencanakan model POE dengan baik, sehingga pembelajaran berjalan sesuai dengan perencanaan. b) Menggunakan media pembelajaran yang relevan dan ada di lingkungan sekitar. c) Peserta didik terlihat sangat antusias dan bersemangat selama proses pembelajaran. Namun, terdapat kelemahan saat implementasi model POE (Predict-Observe-Explain) dalam pembelajaran IPA pada peserta didik kelas VI di Madrasah Ibtidaiyah Islamiyah Lumajang, yaitu jumlah alat yang digunakan untuk melakukan pengamatan masih terbatas, sehingga diharapkan alat yang digunakan untuk melakukan pengamatan disesuaikan dengan jumlah kelompok yang melaksanakan pengamatan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | muhammad fredi afan |
Date Deposited: | 26 Apr 2022 03:06 |
Last Modified: | 26 Apr 2022 03:06 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/5861 |
Actions (login required)
View Item |