Model Jual Beli Kopi Dalam Rangka Peningkatan Pendapatan Pada Petani Kopi Di Dusun Sumber Candik Desa Panduman Kecamatan Jelbuk Kabupaten Jember.

Alfan Faelani, - (2021) Model Jual Beli Kopi Dalam Rangka Peningkatan Pendapatan Pada Petani Kopi Di Dusun Sumber Candik Desa Panduman Kecamatan Jelbuk Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Jurusan Ekonomi Islam Program Studi Ekonomi Syariah.

[img] Text
Alfan Faelani_E20162055.pdf

Download (5MB)

Abstract

Alfan Faelani, Nur Hidayat, SE.,MM., 2020 : Model Jual Beli Kopi Dalam Rangka Peningkatan Pendapatan Pada Petani Kopi Di Dusun Sumber Candik Desa Panduman Kecamatan Jelbuk Kabupaten Jember. Kopi merupakan salah satu komoditi perkebunan yang banyak dibudidayakan oleh petani. Hal ini disebabkan karena komoditi ini memiliki nilai ekonomi yang tinggi dan strategis, baik untuk memberikan peningkatan pendapatan petani bahkan dapat menambah devisa bagi negara. Bisa dilihat dari komoditi ini yang mampu menembus pasar internasional sebagai komoditi ekspor. Jember merupakan salah satu kota di Jawa Timur dengan potensi perkebunan yang cukup baik, salah satu potensi tersebut terletak pada potensi perkebunan kopinya, hal ini dapat dilihat dengan adanya Pusat Penelitian Kopi dan Kakao (PUSLITKOKA) yang merupakan sebuah lembaga penelitian tentang kopi dan merupakan satu-satunya pusat penelitian di Indonesia. Dalam penelitian ini mengambil studi kasus di Dusun Sumber Candik, Desa Panduman, Kecamatan Jelbuk, Kabupaten Jember. Fokus masalah dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana model jual beli kopi di Dusun Sumber Candik, Desa Panduman, Kecamatan Jelbuk, Kabupaten Jember? 2) Bagaimana implikasi pada pendapatan petani kopi di Dusun Sumber Candik, Desa Panduman, Kecamatan Jelbuk, Kabupaten Jember? Tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan pola model jual beli kopi di Dusun Sumber Candik, Desa Paduman, Kecamatan Jelbuk, Kabupaten Jember. 2) Untuk Mendeskripsikan implikasi pada pendapatan petani kopi di Dusun Sumber Candik, Desa Panduman, Kecamatan Jelbuk, Kabupaten Jember. Penelitian ini merupakan peneltian dengan metode penelitian kualitatif. Dalam pengumpulan data peneliti menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan deskriptif kualitatif. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini yaitu: 1) kopi dijual secara gelondongan kepada pengepul kopi dan cara memanennya yakni dengan mengikutsertakan keluarga untuk membantu proses panen kopi. 2) jual beli kopi ini sangat berdampak pada pendapatan warga, baik petani kopi, pengepul kopi, serta kuli kopi. Dengan mereka berkontribusi dalam kegiatan jual beli kopi tersebut, mereka bisa menabung, menyekolahkan anak bahkan sampai ada yang ke jenjang perguruan tinggi, serta bisa mencukupi kebutuhan lainnya. Kata kunci : Jual Beli, Pendapatan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Mr Ifan Ali Mufti
Date Deposited: 30 May 2022 01:11
Last Modified: 30 May 2022 01:11
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/6811

Actions (login required)

View Item View Item