IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KECAKAPAN HIDUP (LIFE SKILLS EDUCATION) DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN SANTRI ABAD 21 DI PONDOK PESANTREN AL- MACHFUDZOH KECAMATAN JABON KABUPATEN SIDOARJO

Firda, Sari (2022) IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KECAKAPAN HIDUP (LIFE SKILLS EDUCATION) DALAM MENINGKATKAN KEMANDIRIAN SANTRI ABAD 21 DI PONDOK PESANTREN AL- MACHFUDZOH KECAMATAN JABON KABUPATEN SIDOARJO. Masters thesis, Pascasarjana UIN Khas Jember.

[img] Text
FIRDA SARI_203206030021.pdf

Download (5MB)

Abstract

Sari, Firda. 2021. Implementasi Pendidikan Kecakapan Hidup (Life Skills Education)dalam Meningkatkan Kemandirian Santri Abad 21 di Pondok Pesantren Al-Machfudzoh Kecamatan Jabon Kabupaten Sidoarjo. Tesis, Program Studi Pendidikan Agama Islam Pascasarjana UIN Kiai Haji Achmad Siddiq Jember. Pembimbing I: Dr. H. Abd. Muhith, S.Ag, M.Pd.I. Pembimbing II: Dr. Hj. Erma Fatmawati, M.Pd.I

Kata Kunci: Pendidikan Kecakapan Hidup(Life Skills Education), Kemandirian Santri, Abad 21.

Abad 21 ditandai dengan berkembang pesatnya berbagai sektor pendidikan membentuk tuntutan baru bagi generasi muda dalam pemenuhan kebutuhan globalisasi, hal ini menjadikan tugas dalam sektor pendidikan termasuk pendidikan pesantren dalam menyiapkan lulusan santri yang memiliki skills dan kemandirian dalam menhadapi abad 21 secara teoritis maupun praksis.
Fokus dalam penelitian :1). Bagaimana bentuk program life skills education dalam meningkatkan kemandirian santri ?, 2). Bagaimana implementasi life skills education dalam meningkatkan kemandirian emosional santri?,3).Bagaimana implementasi life skills education dalam meningkatkan kemandirian tingkah laku santri?, 4). Bagaimana implementasi life skills education dalam meningkatkan kemandirian intelektual santri?.
Tujuan penelitian:1) Mendeskripsikan bentuk program life skills education dan kemandirian santri, 2). Mendeskripsikan implementasi life skills education dalam meningkatkan kemandirian emosional santri, 3). Mendeskripsikan implementasi life skills education dalam meningkatkan kemandirian tingkah laku santri, 4). Mendeskripsikan implementasi life skills education dalam meningkatkan kemandirian intelektual santri
Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis case study. Teknik pengumpulan data menggunakan tiga teknik yakni observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data terdiri dari sumber data primer dan skunder. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif dengan model interaktif Miles, Huberman & Johnny Saldana yakni data condensation, data display dan drawing and verifying conclusions. Keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, triangulasi teknik dan member check.
Hasil penelitian : 1)Program life skills education dalam membentuk kemandirian santri terdiri dari : banjari, computer, pramuka, English club, keputrian, karakte dan PGPQ, 2).Implementasi pendidikan kecakapan hidup dalam mengingkatkan kemandirian emosional santri dilaksanakan dalam program banjari, computer, pramuka, English club, keputrian, karate dan PGPQ, yakni personal skills yang terus dilatih guna membentuk emotional autonomy. 3). Implementasi pendidikan kecakapan hidup dalam meningkatkan behavior autonomy melalui program banjari, computer, pramuka, English club, keputrian, karate dan PGPQ yakni personal skills meliputi kecakapan personal yakni thinking skills yang dalam aplikasinya berkolaborasi dengan social skills meliputi communication skills dan collaboration skills. 4). Implementasi pendidikan kecakapan hidup dalam mengingkatkan cognitive autonomy melalui program banjari, computer, pramuka, English club, keputrian, karate dan PGPQ yakni personal skills dan specific skill.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2299 Other Philosophy and Religious Studies > 229999 Philosophy and Religious Studies not elsewhere classified
Divisions: Program Magister > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Firda Fir sari
Date Deposited: 08 Jun 2022 03:14
Last Modified: 08 Jun 2022 03:14
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/7238

Actions (login required)

View Item View Item