Ahmad Nadir, - (2021) Pelaksanaan Program Pelatihan Terjamah al-uran (PPTO) SAFINDA di Pondok Pesantren Darul Hikam Kertonegoro Jenggawah Jember Tahun 2021. Undergraduate thesis, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Program Studi Pendidikan Agama Islam.
Text
Ahmad Nadir_T20171215.pdf Download (27MB) |
Abstract
Ahmad Nadir, 2021: Pelaksanaan Program Pelatihan Terjamah al-uran (PPTO) SAFINDA di Pondok Pesantren Darul Hikam Kertonegoro Jenggawah Jember Tahun 2021 Kata Kunci: pelaksanaan, PPTO SAFINDA, terjamah al-Guran AlOuran merupakan kitab suci umat Islam yang dijadikan sebagai pedoman hidup bagi mereka. Memahami kandungan ayat al-Ouran sangatlah penting, agar tidak terjerumus dalam perkara yang dilarang oleh Allah. Salah satu cara yang dupat dilakukan ugar bisa memahami kandungan ayat al-Ouran adalah dengan belajar terjemah al-Ouran. Dalam menerjemah al-Ouran dapat menggunakan berbagai cara yang bisa memudahkan seseorang ketika mempelajarinya. Salah satu cara yang dapat digunakan adalah PPTO SAFINDA. proyram ini dilakukan dengan cara yang unik yaitu melafalkan ayat al-Guran erkata secara berulang-ulang. Fokus penelitian ini adalah : 1) Bagaimana penerapan PPTO SAFINDA di Pondok Pesantren Darul Hikam Kertonegoro Jenggawah Jember tahun 2021? 2) Bagaimana faktor pendukung dan penghambat PPTO SAFINDA di Pondok Pesantren Darul Hikam Kertonegoro Jenggawah Jember tahun 20217 Tujuan penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan penerapan PPTO SAFINDA di Pondok Pesantren Darul Hikam Kertonegoro Jenggawah Jember tahun 2021. 2) Mendeskripsikan faktor pendukung dan penghambat PPTO SAFINDA di Pondok Pesantren Darul Hikam Kertonegoro Jenggawah Jember tahun 2021.Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara semi terstruktur, observasi partisipasi pasif, dan dokumentasi. Keabsahan data pada penelitian ini terdapat dua macam yaitu triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Analisis data pada penelitian ini menggunakan model Miles dan Huberman. Hasil penelitian ini yaitu: 1) Pelaksansan PPTO SAFINDA di Pondok Pesantren Darul Hikam Kertonegoro Jenggawah Jember yaitu dengan melakukan terjemah perkata atau harliyah secara berulang-ulang dengan dilengkapi materi nahwu shorof dan i'rob dan dilaksanakan setiap hari selain Hari Jumat dan Hari Minggu. 2) Faktor pendukung dan penghambat PPTO SAFINDA di Pondok Pesantren Darul Hikam Kertonegoro Jenguawah Jember yaitu didukung oleh mudahnya program tersebut dilaksanakan yang disertai dengan buku pedoman yang dicetak dengan tulisan berwarna merah dan hitam dan terhambat oleh tingkat pemahaman santri yang berbeda-beda dalam mempelajari terjemah dari ayat al- @uran serta semangat dari beberapa santi yang menurun dalam melaksanakan PPTO SAFINDA. Solusinya yaitu Pondok Pesantren Darul Hikam harus menciptakan guru yang inovatif dalam pembelajaran serta membagi santri kedalam kelompok-kelompok sesuai dengan kemampuan, mengingat kecerdasan santi yang berbeda-beda, Sehingga santri tidak akan merusa tidak percaya diri karena tertinggal oleh teman-temannya,
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Subjects: | 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified |
Depositing User: | m muhammad fadil |
Date Deposited: | 16 Jun 2022 04:07 |
Last Modified: | 16 Jun 2022 04:07 |
URI: | http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/7498 |
Actions (login required)
View Item |