Implementasi Shalat Tasbih dalam Meningkatkan Konsentrasi Belajar Santri Di Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember.

Bahrul Ulum Zuhri, - (2021) Implementasi Shalat Tasbih dalam Meningkatkan Konsentrasi Belajar Santri Di Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. Undergraduate thesis, Fakultas Dakwah Program Studi Bimbingan dan Konseling Islam.

[img] Text
Bahrul Ulum Zuhri_D20163031.pdf

Download (6MB)

Abstract

Bahrul Ulum Zuhri, 2021 : Implementasi Shalat Tasbih dalam Meningkatkan Konsentrasi Belajar Santri Di Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. Kata Kunci : Shalat Tasbih, Konsentrasi Belajar, Santri Pondok Pesantren. Implementasi Sholat Tasbih adalah pelaksanaan atau penerapan shalat yang dikerjakan oleh seorang Muslim dengan membaca kalimat tasbih untuk memohon ampunan atas segala dosa dan kesalahan yang pernah dikerjakannya. Dengan harapan ada sebuah hasil Perubahan khususnya menuju pribadi yang lebih baik dari sebelumnya yakni meningkatnya Konsentrasi Belajar. Fokus masalah dalam skripsi ini adalah : 1) Apakah Esensi Sholat Tasbih Dalam Meningkatkan Konsentrasi Belajar Santri Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember? 2) Bagaimanakah Implementasi Sholat Tasbih yang dilakukan Santri Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember? 3) Apakah Sholat Tasbih berdampak pada peningkatan Konsentrasi Belajar Santri Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember? Tujuan dari penelitian ini adalah : 1) Mendeskripsikan Esensi dari Sholat Tasbih Dalam Meningkatkan Konsentrasi Belajar Santri Di Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. 2) Mendeskripsikan Implementasi Sholat Tasbih yang dilakukan Santri Di Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. 3) Mendeskripsikan Dampak Sholat Tasbih pada peningkatan Konsentrasi Belajar Santri Pondok Pesantren Miftahul Ulum Kecamatan Kaliwates Kabupaten Jember. Peneliti memperoleh kesimpulan : 1 Setelah sholat maka di lanjutkan membaca tasbih. Sehingga materi bacaan tasbih yang dibaca berulang kali memiliki pengaruh terhadap kekhusyukan para santri terutama dalam belajar. 2) Praktek sholat tasbih dapat memberikan dampak positif untuk para santri karena dalam prakteknya terdapat bacaan tasbih disetiap gerakan sholat tersebut. 3) Hambatan dalam shalat tasbih dalam meningkatkan konsentrasi belajar santri di pondok pesantren mifatahul ulum yaitu hambatan yang berasal dari pengurus dan juga para santri. Hambatan pertama karena setiap pengurus pondok pesantren memiliki tanggung jawab yang banyak sehingga dalam mengikuti shalat tasbih menjadi masbuk. Dan hambatan lain

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: m muhammad fadil
Date Deposited: 20 Jun 2022 02:20
Last Modified: 20 Jun 2022 02:20
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/7541

Actions (login required)

View Item View Item