Penerapan Promosi Berbasis Digital pada Komunikasi Bisnis di Al-Madinah Jember.

Safina Romadhoni, - (2021) Penerapan Promosi Berbasis Digital pada Komunikasi Bisnis di Al-Madinah Jember. Undergraduate thesis, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi Ekonomi Syariah.

[img] Text
Safina Romadhoni_E20172175.pdf

Download (5MB)

Abstract

Safina Romadhoni, 2021: Penerapan Promosi Berbasis Digital pada Komunikasi Bisnis di Al-Madinah Jember. Media internet saat ini merupakan new media merupakan alat komunikasi yang sangat banyak digunakan dan juga banyak memiliki fungsi, utamanya pada kehidupan sehari-hari, diantaranya dapat memberikan manfaat terhadap penggunanya, bertujuan untuk mengirim pesan, membagikan foto, vidio, lokasi, dan lain sebagainya. Bahkan dengan berkembangnya media sosial yang sangat pesat ini, media sosial dimanfaatkan untuk transaksi berbisnis, salah satunya bisnis marketplace yang telah banyak dipergunakan secara mudah. Fokus masalah yang akan peneliti lakukan, dalam skripsi ini adalah: (1) Bagaimana penerapan promosi berbasis digital pada komunikasi bisnis di AlMadinah Jember ? (2) Bagaimana implikasi promosi berbasis digital dalam meningkatkan omset penjualan di Al-Madinah Jember ?. Tujuan terhadap penelitian dalam skripsi ini adalah (1) Untuk menganalisis penerapan promosi berbasis digital pada komunikasi bisnis di AlMadinah Jember (2) Untuk menganalisis implikasi promosi berbasis digital dalam meningkatkan omset penjualan di Al-Madinah Jember. Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah menggunakan pendekatan kualitatif menggunakan jenis deskriptif. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam analisis data penelitian menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Untuk pengecekan keabsahan data, peneliti menggunakan trianggulasi sumber. Dari hasil penelitian yang dilakukan dilapangan menunjukkan, yakni (1) Komunikasi Bisnis yang dilakukan oleh toko Al-Madinah Jember ialah dengan Menerapkan Promosi Berbasisi Digital dengan melakukan promosi secara tidak langsung (online) dan secara langsung (offline). (2) Implikasi yang dilakukan oleh toko Al-Madinah Jember untuk meningkatkan Omset yaitu dengan melakukan langkah-langkah promosi secara tidak langsung (Online) yang telah di terapkan oleh toko Al-Madinah, diantaranya dengan melakukan Promosi, presentation, closing, tindak lanjut, dan penjualan dapat mengindentifikasi konsumen baru dan konsumen lama dengan baik, alat untuk melakukan promosi yang dilakukan yaitu menggunakan Media Digital Whatup, Instagram, Shopee, dan Facebook. dan melakukan Penjualan, dengan cara Memfariasikan Produk. Kata Kunci : Promosi, Digital, Komunikasi Bisnis.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: Mr Ifan Ali Mufti
Date Deposited: 22 Jun 2022 03:28
Last Modified: 22 Jun 2022 03:28
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/7648

Actions (login required)

View Item View Item