Pengembangan Leaflet Angiospermae di Pantai Cemara Cinta pada Materi Plantae untuk Siswa Kelas X IPA di MA Darul Ulum Muncar Banyuwangi.

Rosita, Eliana (2022) Pengembangan Leaflet Angiospermae di Pantai Cemara Cinta pada Materi Plantae untuk Siswa Kelas X IPA di MA Darul Ulum Muncar Banyuwangi. Undergraduate thesis, UIN Kiain Haji Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Skripsi Eliana Full.pdf

Download (17MB)

Abstract

Kata Kunci : Leaflet, Angiospermae, Pantai.
Leaflet Angiospermae atau leaflet biologi dengan materi Angiospermae merupakan pengembangan dari bahan ajar leaflet yang bernuansa kebiologian, mengandung materi pembelajaran, dilengkapi dengan gambar/ foto dari tanaman potensi dari Pantai Cemara Cinta. Berdasarkan analisis kebutuhan terhadap siswa, siswa lebih menyenangi bahan ajar baru yang berbentuk ringkas, memiliki sedikit teks serta bergambar, namun pada kenyataanya guru hanya menggunakan bahan ajar LKS dan belum pernah mengaitkan materi dengan potensi lokal di pantai cemara cinta Muncar Banyuwangi. Oleh karenanya, perlu pengembangan leaflet angiospermae berbasis potensi lokal pantai cemara cinta Muncar pada materi plantae untuk siswa kelas X IPA di MA Darul Ulum Muncar Banyuwangi.
Tujuan pada penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan tingkat kevalidan leaflet angiospermae di Pantai cemara cinta pada materi plantae untuk siswa kelas X IPA di MA darul ulum Muncar Banyuwangi. 2) Mendeskripsikan tingkat kepraktisan leaflet angiospermae di Pantai cemara cinta pada materi plantae untuk siswa kelas X IPA di MA darul ulum Muncar Banyuwangi. 3) Mendeskripsikan tingkat keefektifan leaflet angiospermae di Pantai cemara cinta pada materi plantae untuk siswa kelas X IPA di MA darul ulum Muncar Banyuwangi.
Penelitian ini merupakan penelitian research and development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan 4D yang memiliki 4 tahap yakni: define, design, development, dan disseminate. Instrumen pengumpulan data dalam penelitian ini terdiri atas angket atau kuesioner dan tes. Jenis data kuantitatif berupa hasil analisis kebutuhan siswa, uji validasi ahli materi, ahli media, hasil uji respon siswa, respon guru dan uji keefektifan media. Sedangkan data kualitatif berupa hasil identifikasi tumbuhan Angiospermae yang ada di Pantai Cemara Cinta, hasil wawancara kepada ketua KUB, wawancara kepada guru, deskripsi komentar dan saran validator.
Penelitian ini memperoleh kesimpulan: 1) Uji kevalidan leaflet angiospermae memperoleh rata-rata persentase ahli materi dan media sebesar 85% dan 93% dengan kriteria sangat valid. 2) Uji respon siswa kelompok kecil dan guru sebesar 82% dan 89%, serta uji respon siswa kelompok besar 84% dalam kategori sangat praktis. 3) Uji keefektifan menunjukkan bahwa nilai rata-rata hasil pretest lebih kecil daripada nilai rata-rata hasil posttest yang berarti terdapat perbedaan signifikan 5%, serta uji hipotesis menghasilkan nilai sig. (2-tailed) sebesar 0,000 yang berarti < 0,05 sehingga H0 ditolak dan Ha diterima, sehingga leaflet angiospermae dikatakan telah efektif untuk digunakan dalam pembelajaran.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0602 Ecology > 060299 Ecology not elsewhere classified
06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0607 Plant Biology > 060799 Plant Biology not elsewhere classified
06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0699 Other Biological Sciences > 069999 Biological Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris IPA
Depositing User: Ms Eliana Rosita
Date Deposited: 30 Jun 2022 02:38
Last Modified: 30 Jun 2022 02:38
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/8037

Actions (login required)

View Item View Item