Analisis Peran Orang Tua Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Selama Pembelajaran Daring Di Kelas VIII SMPN 2 Rambipuji Jember

Akbar, Faisol (2022) Analisis Peran Orang Tua Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran IPA Selama Pembelajaran Daring Di Kelas VIII SMPN 2 Rambipuji Jember. Undergraduate thesis, UIN KH. Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
Faisol Akbar_T201710003.pdf

Download (2MB)

Abstract

Kata kunci : Peran orang tua, motivasi, siswa
Peran orang tua adalah salah satu sumber motivasi ekstrinsik atau motivasi dari luar yang juga dapat meningkatkan semangat dan motivasi belajar siswa. Sementara itu dalam pandemi Covid-19 saat ini siswa memerlukan motivasi belajar lebih tinggi. Hal ini dipengaruhi oleh berbagai faktor, di antaranya tidak ada interaksi sosial antara siswa dengan siswa maupun siswa dengan guru, hal ini tentu akan membuat siswa jenuh dalam belajar. Maka dari itu peran dan dukungan orang tua sangatlah dibutuhkan siswa untuk meningkatkan motivasi belajarnya.
Tujuan penelitian ini yaitu untuk 1) untuk mendeskripsikan peran
orang tua terhadap kegiatan belajar anak pada pembelajaran daring di kelas VIII SMPN 2 Rambipuji 2) untuk mendeskripsikan peran orang tua dalam meningkatkan motivasi anak pada pembelajaran daring di kelas VIII SMPN 2 Rambipuji?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan jenis studi kasus. Penelitian dilakukan di SMPN 2 Rambipuji Jember dengan subjek penelitiannya yaitu guru IPA di SMPN 2 Rambipuji Jember, serta 10 orang tua dari 10 siswa kelas VIII. Sedangkan teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Kemudian teknik analisis data menggunakan metode Miles dan Huberman. Sedangkan keabsahan data yang digunakan yaitu dengan triangulasi
sumber dan triangulasi teknik.
Hasil penelitian ini ditemukan bahwa: 1) Peran orang tua dalam
kegiatan belajar anak pada pembelajaran daring di kelas VIII SMPN 2 Rambipuji yaitu dengan memantau dan mendampingi belajar anak. Memantau belajar anak berarti menyempatkan waktu untuk membangunkan dan mengingatkan anak ketika sudah waktunya untuk sekolah daring, menanyakan tentang materi pelajaran yang akan dipelajari serta menanyakan adakah tugas sekolah yang perlu dikerjakan.Mendampingi belajar anak berarti orang tua menyempatkan waktunya untuk menemani anaknya dalam belajar baik ketika pembelajaran daring berlangsung ataupun ketika anak memiliki tugas yang harus dikerjakan. 2) Peran orang tua dalam meningkatkan motivasi anak pada pembelajaran daring di kelas VIII SMPN 2 Rambipuji diketahui yaitu dengan selalu memberikan respon positif terhadap pencapaian belajar anaknya, memberi pujian, nasehat dan teguran, atau bahkan dengan memberikan hukuman serta penghargaan.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 04 EARTH SCIENCES > 0499 Other Earth Sciences > 049999 Earth Sciences not elsewhere classified
13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130305 Educational Counselling
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1799 Other Psychology and Cognitive Sciences > 179999 Psychology and Cognitive Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris IPA
Depositing User: Faisol Akbar
Date Deposited: 29 Jun 2022 02:29
Last Modified: 29 Jun 2022 02:29
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/8071

Actions (login required)

View Item View Item