Strategi Mewujudkan Keharmonisan Rumah Tangga Bagi Pasangan Pernikahan Dini (Studi Kasus Di RW. 17 Kelurahan Mimbaaan Kecamatan Panji Kabupaten Situbondo).

Siti Nur Jamilah, - (2021) Strategi Mewujudkan Keharmonisan Rumah Tangga Bagi Pasangan Pernikahan Dini (Studi Kasus Di RW. 17 Kelurahan Mimbaaan Kecamatan Panji Kabupaten Situbondo). Undergraduate thesis, Fakultas Syariah Program Studi Hukum Keluarga.

[img] Text
Siti Nur Jamilah_S20171002.pdf

Download (5MB)

Abstract

Siti Nur Jamilah, 2021, Strategi Mewujudkan Keharmonisan Rumah Tangga Bagi Pasangan Pernikahan Dini (Studi Kasus Di RW. 17 Kelurahan Mimbaaan Kecamatan Panji Kabupaten Situbondo). Kata kunci: Keharmonisan rumah tangga, Pernikahan dini. Keharmonisan dalam rumah tangga merupakan dambaan setiap pasangan suami istri yang telah menikah. Keharmonisan itu sendiri dapat dilihat melalui kerukunan dalam rumah tangga tersebut, rasa kebahagiaan, jarang terjadinya konflik dalam rumah tangga, serta saling memiliki rasa penuh kasih dan sayang. Akan tetapi realita yang terjadi di masyarakat, pernikahan yang dilakukan sebelum cukupnya umur/dibawah umur dapat menyebabkan dampak terhadap keharmonisan dalam pernikahan, namun pasangan pernikahan dini sendiri memiliki strategi untuk mewujudkan rumah tangga yang harmonis. Fokus masalah yang dibahas adalah 1) Apa masalah/problem yang dihadapi pasangan pernikahan dini dalam mewujudkan keluarga yang harmonis. 2) Apa strategi yang dilakukan pasangan pernikahan dini dalam mewujudkan keluarga yang harmonis. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui problem yang dihadapi pasangan pernikahan dini dan apa saja strategi yang dilakukan pasangan pernikahan dini dalam mewujudkan sebuah keluarga yang harmonis. Penelitian ini menggunakan metode penelitian melalui penelitian lapangan (Field research) yang bersifat deskriptif kualitatif dan pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Kesimpulan pada penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) Pernikahan dini yang terjadi di Kelurahan Mimbaan Kecamatan Panji Kabupaten Situbondo ratarata mengalami problem ekonomi dan labilnya emosi pada usia dibawah umur dalam rumah tangga mereka. 2) Ketujuh pelaku pasangan pernikahan dini tersebut dalam mewujudkan keluarga yang harmonis masih belum memiliki strategi khusus dalam menyelesaikan masalah, akan tetapi memiliki strategi masingmasing dalam menyelesaikan masalah rumah tangganya hingga harmonis sampai saat ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1399 Other Education > 139999 Education not elsewhere classified
Depositing User: m muhammad fadil
Date Deposited: 30 Jun 2022 07:49
Last Modified: 30 Jun 2022 07:49
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/8319

Actions (login required)

View Item View Item