Implementasi pembelajaran fikih wanita melalui program kewanitaan di SMA Negeri 1 Genteng Kabupaten Banyuwangi

Maimanah, Dwi Santi (2022) Implementasi pembelajaran fikih wanita melalui program kewanitaan di SMA Negeri 1 Genteng Kabupaten Banyuwangi. Undergraduate thesis, UIN KH Achmad Siddiq Jember.

[img] Text
DWI SANTI MAIMANAH_T20181118.pdf

Download (3MB)

Abstract

Program kewanitaan menjadi pusat studi untuk memperdalam fikih wanita di tingkat sekolah. Wanita dengan segala kebutuhan terutama dalam aspek kebersihan menjadi pusat kajian dalam rangka menunjang aktivitas ibadah. Selain itu, meningkatnya pemahaman dan kesadaran akan tanggungjawab dan moral adalah ruh utama dalam program kewanitaan. Maka, penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pemahaman siswi akan pentingnya fikih wanita dalam kehidupan.
Fokus penelitian yang diteliti dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana perencanaan pembelajaran fikih wanita di SMA Negeri 1 Genteng Kabupaten Banyuwangi?; 2) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran fikih wanita di SMA Negeri 1 Genteng Kabupaten Banyuwangi?; 3) Bagaimana evaluasi pembelajaran fikih wanita di SMA Negeri 1 Genteng Kabupaten Banyuwangi?
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pembelajaran fikih wanita di SMA Negeri 1 Genteng Kabupaten Banyuwangi.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan untuk menganalisis data menggunakan model Miles, Huberman dan Saldana yang meliputi kondensasi data, penyajian data, dan kesimpulan. Keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan trianggulasi sumber dan trianggulasi teknik.
Adapun hasil penelitian ini menunjukkan: 1) Perencanaan pembelajaran fikih wanita di SMA Negeri 1 Genteng meliputi: a) Penetapan tujuan yang bertujuan menyetak generasi untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan siswi sesuai hukum syariat Islam; b) Perencanaan materi yang meliputi haidh, istihadhoh, nifas, adab seorang wanita, etika berpakaian, berhias, sholat, dan aurat wanita; c) Perencanaan strategi dengan menggunakan metode ceramah dan tanya jawab; d) Pengembangan sumber dengan menggunakan buku Fikih Wanita dan Risalatul Mahidh. 2) Pelaksanaan pembelajaran fikih wanita dilakukan dengan terarah dan diadakan setiap hari Jum’at pada pukul 11.30-12.00. 3) Evaluasi pembelajaran fikih wanita di SMA Negeri 1 Genteng untuk mengukur daya serap dan hasil belajar siswi, evaluasi dilakukan dengan penugasan dan tes tulis soal uraian.

implementasi; fikih wanita; program kewanitaan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
20 LANGUAGE, COMMUNICATION AND CULTURE > 2001 Communication and Media Studies > 200101 Communication Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Dwi Santi Maimanah
Date Deposited: 09 Aug 2022 08:03
Last Modified: 09 Aug 2022 08:03
URI: http://digilib.uinkhas.ac.id/id/eprint/8550

Actions (login required)

View Item View Item